Tumpukan Sambah
Kegiatan bersih-bersih Pantai Kuta oleh Kodam IX/Udayana, Polda Bali, DLHK Kabupaten Badung, Beserta seluruh lapisan Masyarakat Desa Adat Kuta. Sumber Foto : aar/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Pantai Kuta beberapa waktu belakangan ini, sering mendapatkan fenomena sampah kiriman, sehingga membuat pantai menjadi terlihat kotor karena adanya tumpukan sampah yang berserakan di sepanjang garis pantai. Termasuk juga saat memasuki awal Tahun Baru 2021 ini, Pantai Kuta Bali kembali dipenuhi sampah kiriman yang berserakan di pinggir pantai.

Kondisi ini membuat Kodam IX/Udayana bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Badung dengan menyertakan instansi lainnya bergotong-royong membersihkan sampah tersebut agar tak mencemari lingkungan pantai.

Baca Juga :  Dinas Sosial Badung Berdayakan Perempuan Rawan Sosial Ekonomi Melalui Pelatihan Tata Rias

Sampah-sampah yang berserakan berupa plastik dan batang pohon yang terdampar di tepian pantai. Pemandangan sampah terhampar di pinggir pantai ini terlihat di sepanjang Pantai Kuta hingga ke Legian.

“Kami berterima kasih kepada Pangdam IX/Udayana dan seluruh jajarannya yang peka terhadap situasi ini,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Badung, Wayan Puja, Jumat (1/1/2021) di lokasi kegiatan.

Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Badung sebenarnya berencana mengangkut sampah yang betebaran di pantai ini. Namun ternyata ratusan Personel TNI dari Kodam IX/Udayana dan unsur aparat lainnya sudah lebih sigap.

“Sampah kiriman ini memang kerap terjadi di Pantai Kuta. Biasanya dibersihkan oleh para pedagang yang berada di pantai. Namun sejak pandemi dan ada pembatasan kunjungan wisatawan ke pantai, sampah tersebut berserakan begitu saja,” ungkapnya.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News