Lomba
Puluhan Peserta Ikuti Lomba Gambar Tokoh Rai Serimben. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, BULELENG – Menyosialisasi keberadaan Cagar Budaya Rumah Nyoman Rai Serimben kepada siswa, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Kebudayaan Buleleng menggelar lomba menggambar Tokoh Rai Serimben yang diikuti 100 siswa dari SD dan SMP se-Kabupaten Buleleng.

Lomba ini dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng, Nyoman Wisandika di Situs Cagar Budaya Rumah Nyoman Rai Serimben pada Kamis (2/11/2023).

Kadis Wisandika menyampaikan bahwasannya lomba menggambar ini bertujuan untuk pengembangan dan pemanfaatan situs cagar budaya di Kabupaten Buleleng serta pengenalan rumah tua Nyai Serimben kepada anak-anak didik.

“Sebagai generasi muda dan penerus bangsa mereka harus mengenal siapa Nyoman Rai Serimben, bagaimana sejarahnya dan lainnya,” ucapnya.

Baca Juga :  Libur Lebaran di Buleleng, Kunjungan Wisatawan Domestik Naik Siginifikan

Selain itu, Wisandika mengatakan kedepannya cagar budaya yang ada di Kabupaten Buleleng akan digelar kegiatan seperti workshop dan lainnya untuk penguatan dan pelestarian cagar budaya.

Kadis Wisandika menambahkan, sebelum mengikuti lomba menggambar, peserta terlebih dahulu diajak dan berkeliling di situs Cagar Budaya Nyoman Rai Serimben.

“Harapannya siswa mengenali keberadaan situs budaya Rumah Nyoman Rai Serimben yang nantinya dapat mencintai dan melestarikan tradisi budaya adiluhung bangsa serta memupuk jiwa sportivitas generasi muda,” harapnya.

Adapun kegiatan ini digelar selama 2 hari yang terbagi masing-masing sebanyak 50 siswa dari SD dan SMP. Dimana juara I mendapatkan hadiah sebesar Rp3 juta, juara II sebesar Rp2juta dan Rp1 juta untuk juara III. (adv/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News