Pelaku Wisata
Wagub Cok Ace Semangati Pelaku Wisata Karangasem. Sumber Foto : Istimewa

Selain itu, pemerintah juga melaksanakan program Work From Bali melibatkan sejumlah lembaga. Sedangkan Kepala Perwakilan BI Provinsi Bali Trisno Nugroho memberi gambaran umum mengenai perekonomian Bali yang masih mengalami kontraksi. Menurutnya, pemulihan sektor perekonomian Bali membutuhkan dukungan dari pemerintah pusat.

Sementara itu, Ketua Panitia Diskusi I Gede Nyoman Astawa melaporkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk usaha BPC PHRI Karangsem untuk mencari jalan keluar atas situasi sulit yang saat ini dihadapi oleh pelaku pariwisata.

“Sudah lebih dari setahun kami tertatih dengan beban berat serta menghadapi situasi ketidakpastian. Kami tak mau tinggal diam dan berupaya mencari jalan keluar agar sektor pariwisata bisa segera bangkit,” ucapnya.

Menambahkan penjelasan Astawa, Ketua BPC PHRI Karangsem I Wayan Kariasa menyampaikan dukungan penuh atas upaya pemerintah untuk menggenjot upaya mewujudkan zona hijau di seluruh wilayah Karangasem. Acara yang diikuti jajaran BPC PHRI Kabupaten Karangasem juga dihadiri Ketua Ombudsman RI Perwakilan Bali Umar Ibnu Alkhatab.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News