Bandar Udara Internasional Ngurah Rai
Sumber Foto : aar/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASARBeberapa hari yang lalu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, telah melakukan pertemuan dengan Gubernur Bali, Wayan Koster pada Kamis (11/2/2021) guna membahas program trobosan dalam upaya membangkitkan kembali sektor pariwisata di Provinsi Bali.

Salah satunya, yang ada dalam program terobosan tersebut, Menparekraf Sandiaga Uno, merencanakan untuk membuka kembali keran kedatangan internasional ke Bali, dengan konsep Free Covid Corridor, yang nantinya konsep tersebut akan menerapkan wajib vaksin bagi para wisatawan asing yang hendak berkunjung ke Bali.

Baca Juga :  Pj Gubernur Bali Pimpin Apel Hari Otonomi Daerah Ke-28 di Kantor Gubernur Bali

Menurut informasi, program tersebut akan memasuki tahap pembahasan dan akan mengundang langsung Menteri Luar Negeri, Ketua Satgas Penanganan Covid–19 RI, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, serta Pemerintah Provinsi guna menindaklanjuti keberlangsungan program tersebut dalam waktu dekat.

Menanggapi hal tersebut, salah satu praktisi pariwisata di Bali, Putu Satyawira Marhaendra mengatakan dari awal rencana di bulan Juli 2020 lalu, pihaknya sudah mendukung akan rencana di bukanya kembali keran kedatangan wisman ke Bali pasca pandemi Covid–19.

Yang artinya, untuk mendukung hal tersebut, para pelaku pariwisata di Bali harus benar–benar siap dan wajib untuk melaksanakan protokol kesehatan CHSE dalam menyambut kedatangan wisatawan mancanegara ke Bali.

Dalam hal ini haruslah benar–benar dapat dipastikan mengenai penerapan protokol kesehatan dan upaya pemulihan ekonomi, bisa berjalan secara beriringan namun tetap dalam koridornya masing–masing. Sehingga, tidak perlu lagi ada keraguan untuk membuka kembali keran kedatangan internasional, jika semua rencana telah dipersiapkan secara matang dan dapat dikendalikan dengan baik oleh para pemangku kepentingan yang telah sesuai dengan koridornya masing–masing.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News