Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Segala upaya dalam mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) dilakukan jajaran Polres Tabanan, khususnya Polsek Marga, baik imbauan secara dari pintu ke pintu, terobosan edukasi, dan pembinaan oleh bhabinkamtibmas melalui pemasangan pamflet.

Baca Juga :  Bupati Sanjaya Apresiasi Semangat Membangun Krama Banjar Bongan Pala

Bhabinkamtibmas pun dikerahkan dan terus menggencarkan kegiatan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat, terkait dengan upaya mengantisipasi penyebaran covid-19, Jumat (17/4/2020). Selain dengan penyampaian imbauan langsung, juga pemasangan pamflet isolasi diri atau tetap di rumah saja.

“Pamflet tersebut dipasang di tempat-tempat strategis, seperti kantor desa, pertokoan, pasar, dan tempat yang biasa digunakan nongkrong oleh anak-anak muda,” ungkap Kapolsek Marga AKP I Gusti Made Sudarma Putra, S.Sos., S.H.

Menurutnya, pemasangan dan penyebaran pamflet ini untuk mengingatkan masyarakat tentang arti penting mengantisipasi peyebaran virus corona. “Salah satunya dengan jaga jarak dengan orang lain. Tetap tinggal di rumah sebagai langkah isolasi, serta menghindari kerumunan banyak orang. Hal ini semata untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona,” ujarnya.

Melalui aksi nyata yang dilakukan Polsek Marga, Sudarma Putra pun berharap agar masyarakat mengerti dan sadar tentang bahaya penyebaran virus corona. (ita/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News