BMKG
Sosialisasi Prakiraan Awal Musim Kemarau 2024 di Provinsi Bali. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar memprediksi bahwa musim kemarau di Provinsi Bali akan dimulai pada bulan Maret hingga Juni 2024.

Kepala BBMKG Wilayah III Denpasar, Cahyo Nugroho menjelaskan, bahwa terdapat dua zona musim di Bali yang akan memasuki musim kemarau lebih awal, yaitu:

  • Zona Musim (ZOM) Bali Selatan yang meliputi wilayah Badung, Denpasar, Gianyar, diprediksi akan memasuki musim kemarau pada Maret 2024.
  • ZOM Bali Utara yang meliputi wilayah Buleleng, Karangasem, Bangli, dan sebagian kecil Tabanan, diprediksi akan memasuki musim kemarau pada April 2024.
Baca Juga :  Sebanyak 496 Orang Manfaatkan Pelayanan di MPP Kota Denpasar Saat Cuti Bersama Idul Fitri

Sedangkan untuk wilayah lainnya di Bali, diprediksi akan memasuki musim kemarau pada bulan Mei 2024.

Puncak musim kemarau di Bali diprediksi akan terjadi pada bulan Juli-Agustus 2024 untuk sebagian besar wilayah.

BMKG juga mengimbau masyarakat untuk selalu memantau informasi prakiraan cuaca terbaru dari BMKG melalui website, aplikasi mobile, atau media sosial resmi BMKG.

Sebagai informasi, dimana saat ini di BMKG Stasiun Klimatologi  Bali sudah  menggunakan data  iklim  terupdate  dari Tahun  1991-2020. Dari data Normal baru tersebut muncul 20 kriteria Zona Musim yang baru, sedangkan dari data Normal Tahun 1981-2010 hanya terdapat 15 daerah Zona Musim di Bali.(tis/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News