munas septindo
pembukaan Musyawarah Nasional Pertama SEPTINDO. Sumber Foto : ads/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Serikat Pengusaha Industri Wisata Indonesia, SEPTINDO Menggelar Musyawarah Nasional Pertamanya dengan mengambil Tema Industri Wisata Indonesia Menghadapi Era Digitalisasi 5.0 pada Sabtu (15/7/2023) bertempat di Hotel Hilton Nusa Dua, Badung.

Pada kesempatan tersebut Ketua umum SEPTINDO, Choirul Abadi, MA., mengatakan dipilihnya Bali sebagai penyelenggaraan Munas dikarenakan Bali sebagai barometer Pariwisata Indonesia dan Dunia. Sesuai dengan Tagline SEPTINDO, enterpreneur for peaple.

Ditambahkan Choirul, tentangan kedepan adalah investasi dan perdagangan. Setelah pandemi sektor yang paling terdampak adalah sektor pariwisata, oleh karena itu nantinya pengurus SEPTINDO bekerja sama dengan semua stakeholder agar segala tantangan saat ini bisa diatasi secara bersama sama.

“Tugas pertama kami adalah konsolidasi kedaerah dan membangun jaringan dengan lembaga Pemerintah dalam rangka juga menghidupkan kembali UMKM yang sempat mati suri ketika pandemi Covid,” beber Choirul.

Baca Juga :  Mudik Asik dengan Kendaraan Listrik Gak Usah Kawatir, Tersedia 76 SPKLU Tersebar di 30 Lokasi
Ketua umum SEPTINDO Choirul Abadi. Sumber Foto : ads/bpn

Perkembangan pariwisata saat ini sudah mulai menggeliat terbukti jalan di Bali sudah mulai Macet dan tingkat kegiatan yang digelar di Bali sudah banyak baik nasionap mauoun International ini membuktikan gairah pariwisata Bali kembali bangkit.

“Kami sangat optimis Bali akan kembali menjadi favorit wisatawan,” ujarnya.

Saat ini SEPTINDO Memiliki anggota sebanyak 150 anggota yang tersebar di Sumatera, Jawa Bali, Kalimantan dan Sulawesi.

“Program jangka pendek kita adalah travel Fair bagaimana menghidupkan wisata didaerah selain Bali,” ucapnya.

Baca Juga :  JNE Terima Penghargaan Tebar Sejuta Al Quran dari Baitul Maal Hidayatullah

Munas Nasional pertama SEPTINDO dirangkakaikan juga dengan seminar nasional menghadirkan narasumber dari Kadispar Bali, Tjok Bagus Pemayun, Ketua Bidang perencanaan dan Hukum BNSP, Tetty DS Ariyanto, M.Par., serta pengusaha nasional, Ajik Khrisna. (ads/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News