Bimtek
40 Orang Fasilitator di Buleleng Disiapkan Untuk Bimtek SPAB ke Sekolah. Sumber Foto : Istimewa

Analis Kebijakan Ahli Madya BNPB Meilina Wulandari yang juga hadir dalam rakor ini mengungkapkan kegiatan bimtek kepada para fasilitator akan dilakukan pada minggu ketiga bulan September 2021. Sebelumnya, surat akan dikirim ke Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Buleleng untuk mendapatkan rekomendasi. Mengingat saat ini masih PPKM level empat, maka rekomendasi diperlukan apakah diberikan izin atau tidak.

“Harapannya kami bisa tetap melaksanakan kegiatan tersebut,” ungkapnya.

Berbagai persiapan dilakukan untuk mendapatkan rekomendasi tersebut. Salah satunya dengan protokol Kesehatan yang diterapkan secara ketat. Peserta bimtek akan melakukan tes usap antigen sebelum dan sesudah kegiatan. Kemudian, penentuan tempat akan mempertimbangkan kapasitasnya karena akan diikuti oleh 40 orang.

“Nanti kami cari tempat yang kapasitasnya dua kali lipat dari 40 orang yaitu dengan kapasitas 100 orang,” ujar Meilina Wulandari.(adv/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News