Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, POLRES BULELENG – Kecelakaan diblaut terjadi, Minggu (28/5/2017) di wilayah perairan Pelabuhan Pegametan. Kejadiannya sekitar pukul 04.00 Wita.

Korban perahu terbalik tersebut adalah, I Gede Beny Hermawan (23), Agung Kurniawan (35), I Gede Nengah Suarmayasa (53) dan Ketut Sangut (40). Kronologis kejadian berawal dari keempat orang korban, Sabtu (27/5/2017) sekitar pukul 18.00 Wita,  memancing di laut dengan menggunakan perahu yang dipandu Ketut Sangut.

Setiba di tengah laut dan membuang jangkar, mereka pun melakukan aktivitas memancing. Setelah beberapa jam memancing, mereka bermaksud untuk pindah tempat lain.

Saat hendak menarik jangkar untuk dinaikkan  oleh I Gede Beny Hermawan kondisi perahu berat sebelah dan tiba-tiba perahu terbalik. Keempat korban berusaha menyelamatkan diri dengan naik di atas punggung perahu.

Baca Juga :  Pemkab Buleleng dan Pemkab Badung Bersinergi Dalam Pembangunan

Korban Agung Kurniawan berusaha meminta bantuan dengan menelpon menelpon Polsek Gerokgak. Pawas I Gede Nyeneng, SH., yang menerima laporan adanya perahu terbalik segera menghubungi anggota Pos Lantas Sumberkima, Aipda Gede Odi Artana untuk meminta bantuan kepada nelayan untuk memberikan pertolongan.

Kapolsek Gerokgak Kompol I Ketut Relo Kusadan mengatakan, berkat kesigapan petugas dan bantuan dari nelayan, sekitar pukul 05.30 Wita keempat korban dapat diselamatkan dan dievakuasi ke bibir pantai. (humas-polresbuleleng/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News