FORPASI
Tingkatkan Kepedulian Publik Terhadap Sampah, FORPASI Gelar Diskusi Lestari. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – FORPASI (Forum Peduli Sampah Seluruh Indonesia) adalah sebuah forum/wadah non-partisan untuk berdiskusi dan menyuarakan pendapat dari seluruh pihak di Indonesia kepada para pemangku kepentingan untuk meningkatkan kepedulian terhadap isu sampah dalam menciptakan sistem yang lebih baik.

Adapun kegiatan pertama yang dilakukan adalah Webinar ‘Diskusi Lestari’ pada Sabtu (2/9/2023) untuk publik memahami dan peduli isu sampah dengan konsep Indonesia Lestari, yaitu konsep kecintaan kita terhadap tanah air dan perlu diwujudkan dengan perbuatan nyata berdasarkan nilai gotong royong. Untuk tahap awal, terdapat peserta dari berbagai daerah yang telah bergabung selama 1,5 jam pelaksanaan.

Baca Juga :  Sebanyak 250 Anak Muda Bali Siap Masuk Dunia Kerja

“Sangat bersyukur masih banyak yang peduli dan meluangkan waktu istirahatnya untuk memahami dan berkontribusi bersama di isu sampah ini,” ujar Hadohoan Satyalen Simaremare selaku pendiri dan inisiator FORPASI.

Topik pertama webinar adalah Kenapa kita harus peduli isu sampah? Inspirasi dari Bali, dibawakan oleh Catur Yudha Hariani dari PPLH Bali (Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup Bali).

Catur merupakan seorang aktivis di dunia persampahan yang sudah bergerak mengedukasi warga untuk membentuk kepedulian terhadap sampah bahkan sebelum terdapat regulasi persampahan yang diamanatkan undang undang.

“Sampah bukan hanya urusan pemerintah, dan kesadaran masyarakat adalah prioritas dalam menyelesaikan isu sampah,” ungkap Catur dalam penutupan paparan.

Baca Juga :  Pencegahan dan Pengendalian Zoonosis dan Penyakit Infeksius Baru, BPBD Bali Dorong Keterlibatan Masyarakat dan Kabupaten/Kota

Webinar ‘Diskusi Lestari’ akan berlanjut pada Sabtu depan dengan narasumber baru. Selain itu, FORPASI juga akan berkolaborasi dengan para penggerak di dunia persampahan dan membagikan kegiatannya di media sosial Instagram: @forpasi_id. Salam Indonesia Lestari. (bpn)

Dapatkan berita terkini dari Baliportalnews.com di Google News

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini