UMKM
Sumber Foto : Istimewa

Lebih lanjut, Ida Ayu Puspa Eny juga menjelaskan saat ini BALIBEL juga sedang merintis produksi minuman beralkohol tradisional bali berkualitas tinggi namun masih dalam proses periijinan, dan pemenuhan standar alkohol di bawah 20%. Jika proses perijinan berjalan lancar, ia berharap bisa mengenalkan produk mikol Bali hingga dunia internasional.

“Arak Bali serta produk mikol lainnya tidak kalah dengan anggur-anggur kelas dunia lainnya, sehingga kita berharap bisa bersaing nanti,” tandasnya.

Menanggapi hal tersebut, Sekda Dewa Indra menyatakan dukungan dan terima kasih atas inovasi UMKM di Bali. Bagaimanapun menurutnya keberadaan dan keberlangsungan usaha UMKM sangat penting untuk menunjang perekonomian Bali yang berujung untuk kesejahteraan masyarakat.

“Dalam hal ini saya tegaskan, bahwa Pemprov Bali di bawah kepeimpinan Gubernur Wayan Koster dan Wakil Gubernur Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati sangat mendukung kelangsunga usaha UMKM kita,” bebernya. Ia pun menambahkan hal tersebut sudah dijabarkan dalam visi misi Nangun Sat Kerthi Loka Bali.

Baca Juga :  Sekda Alit Wiradana Lepas Mudik Bersama BUMN PT Pegadaian Kanwil VII

Kedepan ia berharap semakin banyak UMKM di Bali yang berinovasi dalam menciptakan produk berkualitas dan berdaya saing tinggi, sehingga produk-produk Bali semakin dikenal. Ia juga berharap para pelaku UMKM bisa memanfaatkan market place dalam memasarkan produk mereka. Apalagi di masa pandemi ini diharapkan gerakan BBI ini sebagai momen untuk memperkenalkan produk2 asli bali ke dunia Internasional sehingga masyarakat bali semakin tertarik untuk lebih banyak menggali produk2 lokal asli bali.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Bali I Wayan Mardiana yang turut mendampingi Sekda Dewa Indra menyatakan jika proses perijinan mikol merupakan kendala utama dalam upaya pemasaran produk. Akan tetapi ia memastikan jika Pemprov Bali akan terus mengawal proses tersebut dan tentunya berharap agar bisa segera di ekspor ke luar negeri.(ads/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News