Vaksin Covid-19
Wabup Suiasa saat memimpin pelaksanaan rapat koordinasi dengan 23 Kepala Lingkungan se-Kelurahan Kerobokan Kaja di Kantor Lurah Kerobokan Kaja, Minggu (9/5/2021). Sumber Foto : Istimewa

Selebihnya Suiasa menyampaikan dalam jangka menengah pihaknya akan mempercepat pelaksanaan vaksinasi di daerah penyangga zona hijau Kuta Selatan diantaranya Pecatu, Kutuh, Ungasan dan untuk Kecamatan Kuta terdiri dari Kuta, Legian, Seminyak dan Kedonganan.

“Wilayah ini sudah selesai untuk dosis 1 dan akan masuk ke dosis 2 dalam waktu dekat. Selanjutnya akan dilebarkan ke Kuta Utara dan sudah kick off mulai dari Dalung dan Tibubeneng. Dan hari ini sudah kita mulai di Canggu juga. Kita gunakan strategi gelombang air laut. Kita tidak menunggu gelombang pertama pecah baru kita buat gelombang baru, jadi baru separo aja kita sudah buat gelombang baru lagi,” tegasnya.

Baca Juga :  Perpustakaan Nasional Republik Indonesia dan Diskerpus Badung Gelar Gerakan Indonesia Membaca di Kabupaten Badung

Sedangkan untuk vaksin yang digunakan, Wakil Bupati mengklaim ada 3 jenis vaksin di Kabupaten Badung yakni Biofarma, Sinovac dan Astrazeneca sesuai yang dijatahkan oleh pemerintah pusat. Untuk itu pihaknya meyakinkan masyarakat bahwa vaksin merek apapun fungsinya sama yang membedakan hanya efeknya saja sesuai kondisi tubuh masing-masing.

“Justru vaksin itu harus ada efeknya bagi tubuh penerima yang menandakan tubuh kita melakukan penyesuaian atas virus baru yang masuk ke dalam tubuh. Yang jelas  ini tidak ada persoalan apa-apa dan sudah berjalan dengan baik. Maka jangan biarkan masyarakat terpengaruh oleh satu jenis merk vaksin,” imbuhnya.

Baca Juga :  Pukau Penonton, Janger Sabha Yowana Giri Usadi Angkat Kisah Kepahlawanan I Gusti Ngurah Rai

Sementara itu seusai mendengarkan pengarahan dari Wabup Suiasa, Lurah Kerobokan Kaja I Ketut Santika menyatakan kesiapannya dalam mendukung kegiatan vaksinasi yang akan dilaksanakan di wilayahnya pada tanggal 11 dan 12 Mei mendatang.

“Intinya di Kerobokan Kaja ini masyarakat siap di vaksin pada tanggal 11 dan 12 Mei dengan mengambil lokasi di SDN 1 Kerobokan Kaja, SDN 2 Kerobokan Kaja dan GOR Purna Krida. Berdasarkan data yang kami pegang kurang lebih ada 10 ribu masyarakat Kerobokan Kaja yang siap divaksin,” jelas Santika.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News