Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, KLUNGKUNG – Pandemi Covid-19 telah membuat beberapa wilayah menerapkan status pembatasan sosial. Hal tersebut membuat banyak masyarakat harus bekerja dari rumah. Namun demikian, kondisi ini tidak menyurutkan komitmen Pemkab Klungkung bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Klungkung untuk memberantas peredaran narkoba di Kabupaten Klungkung.

Baca Juga :  Indosat Ooredoo Hutchison Mempersembahkan Kampanye ‘Indosat Berkah Ramadan 2024’

Komitmen itu terus dilakukan Pemkab Klungkung bersama BNN Kabupaten Klungkung dengan menggelar sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) secara online melalui video conference di ruang rapat Bupati Klungkung, Rabu (10/6/2020).

Sosialisasi diikuti OPD Pemkab Klungkung, Camat, Lurah dan Perbekel se-Kabupaten Klungkung. Sosialisasi bertajuk “BNN Bergerak Bersama Desa, Bersatu Perangi Narkoba di tengah Pandemi Covid-19” menghadirkan narasumber Kepala BNN Provinsi Bali, Brigjen Pol. Drs Putu Gede Swastawa, SH. Materi yang disampaikan tentang pemahaman bahaya penggunaan narkoba dan P4GN.

“BNN telah bersinergi dengan instansi dan lembaga terkait, namun hal yang sangat penting adalah peran serta masyarakat untuk bersama-sama perang melawan narkoba sesuai dengan kapasitasnya masing-masing untuk mewujudkan lingkungan bersih narkoba,” sebut Swastawa.

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya acara ini. Menurutnya, di tengah pandemi Covid-19 ini justru penyalahgunaan narkoba semakin meningkat. Untuk itu, selain mengajak ASN dan para Perbekel untuk memahami bahaya narkoba di tengah pandemi Covid-19, pihaknya juga meminta seluruh ASN dan Perbekel untuk memperkuat benteng diri sendiri dan memperhatikan lingkungan sekitar.

“Mari kita pahami bahaya narkoba dan yang paling penting perkuat benteng diri kita sendiri, terlebih di masa pandemi Covid-19 ini kita harus tetap waspada terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkotika,” tegasnya. (dar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News