Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Bertempat di Masjid Al-Hasanah Jalan Raya Tibubeneng , Desa Canggu Kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung, Rabu (20/6/2018), Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta,S.I.K didampingi Kapolsek Kuta Utara Johannes H.W.D Nainggolan,S.I.K dan pejabat Utama Polres Badung  menyerahkan bantuan Material bangunan yang diterima perwakilan pengurus masjid.

Sambutan dari Pengurus Masjid Al-Hasanah menyampaikan selamat datang di Masjid Al-Hasanah dan berterima kasih kepada Polres Badung atas perhatiannya kepada Masjid dengan menyumbangkan material bangunan untuk pembangunan masjid tersebut, di setiap kegiatan di masjid AL Hasanah ini selalu melakukan koordinasi dengan Pihak Keamanan khususnya Kepolisian untuk keamanan, jalinan komunikasi dengan Polres Badung maupun Polsek Kuta Utara sudah sangat terjalin dengan erat dan mengakhiri sambutannya, Perwakilan Pengurus masjid menyampaikan permohonan maaf karena warga kami masih banyak yang melaksaakan mudik.

Baca Juga :  Laksana Becik Gandeng SD No. 4 Tuban, Gencarkan Program Edukasi dan Pengembangan Apotek Hidup

Kapolres Badung AKBP Yudith Satriya Hananta,S.I.K mengatakan ucapan terima kasih kepada para pengurus masjid, kali ini adalah kali kedua kedatangannya bersilaturahmi dan disambut dengan sangat baik, dengan bantuan kami ini semoga bermanfaat bagi pembangunan masjid nantinya serta mengharapkan agar jalinan komunikasi yang telah terjalin harmonis selama ini di pertahankan.

AKBP Yudith Satriya Hananta,S.I.K mengungkapkan “kami menjalin silaturahmi dengan tokoh tokoh agama dalam rangka hari Bhayangkara ke 72 serta menyerahkan bantuan sosial berupa material bangunan, kami harapkan jalinan komunikasi yang telah terjalin harmonis ini dapat terus dipupuk,” terang orang nomor satu di Polres Badung ini. (guz/polres-badung/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News