Baliportalnews.com
Selalu terhubung dengan kami.

BALIPORTALNEWS.COM, BULELENG – Melihat kondisi terkini peredaran narkoba di Indonesia yang sangat memperihatinkan Satuan Reserse Narkoba Polres Buleleng melakukan langkah- langkah guna meminimalisir serta mengantisipasi maraknya peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Buleleng.

Satuan Reserse Narkoba melakukan sweeping ke tempat-tempat hiburan malam yang ada di seputaran wilayah hukum Singaraja dipimpin oleh Kasat Narkoba AKP I Ketut Adnyana TJ, S.Sos, S.H, Sabtu (29/7/2017)

Kegiatan razia / sweeping kali ini melibatkan beberapa instansi lain seperti POM TNI, Sat Pol PP, serta beberapa Satuan Fungsi di Polres Buleleng yakni Satuan Intel, Satuan Sabhara, K-9 serta Propam Polres Buleleng.

Pada kegiatan malam tersebut yang menjadi sasaran utama ialah para waitress serta pengunjung tempat hiburan malam yang disinyalir menggunakan obat- obatan terlarang yakni narkoba dan juga menyasar pengunjung serta pelayan cafe maupun diskotik yang tidak memiliki tanda pengenal baik KTP maupun Kipem.

Baca Juga :  Apel Peringatan HUT Provinsi Bali ke-66, Lihadnyana Tekankan Pembangunan Berkelanjutan dan SDM Berkualitas

Berikut merupakan rangkaian pelaksanaan sweeping di tujuh cafe di Singaraja :

  1. Kafe Mr. BIG dimulai pukul 23.30 Wita s/d 24.00 Wita berhasil melakukan pemeriksaan urine terhadap 2 orang waitress dengan hasil negatif menggunakan narkoba serta mengamankan 3 orang tanpa KTP.
  2. Kafe Ana dimulai pukul 00.00 Wita s/d 00.45 Wita berhasil melakukan pemeriksaan urine terhadap 1 orang waitress dengan hasil disuga positif menggunakan narkotika jenis inex / ekstasi.
  3. Kafe The Dari dimulai pukul 00.45 Wita s/d 01.30 Wita berhasil melakukan pemeriksaan urine terhadap 2 orang waitress dengan hasil negatif menggunakan narkoba serta mengamankan 1 orang tanpa identitas.
  4. Kafe Asri dimulai pukul 01.30 Wita s/d 02.00 Wita berhasil  mengamankan 2 orang tanpa identitas
  5. Kafe Seven dimulai pukul 02.00 Wita s/d 02.30 Wita berhasil melakukan pemeriksaan urine terhadap 2 orang waitress dengan hasil negatif menggunakan narkoba serta mengamankan 3 orang tanpa identitas.
  6. Kafe Pasya dimulai pukul 02.30 Wita s/d 03.00 Wita dilakukan pemeriksaan4 orang DJ dengan hasil negatif serta nihil ditemukan pengunjung maupun waitress yang tidak memiliki identitas.
  7. Kafe Vulcano dimulai pukul 03.00 Wita Wita s/d 03.30 Wita berhasil melakukan pemeriksaan urine terhadap 3 orang pengunjung dengan hasil negatif menggunakan narkoba serta mengamankan 7 orang tanpa identitas.
Baca Juga :  Wujudkan Buleleng SAKTI Berbudi, Sugawa-Suardana Janjikan Program "Tri Sula Investasi"

“Kami Satuan Narkoba Pokres Buleleng telah melakukan tes urine terhadap  pengunjung maupun para waitress dengan cara pengambilan sampel secara acak terhadap 14 orang. Terdapat 1 orang waitress yang hasil tesnya menunjukkan diduga positif menggunakan inex/ ekstasi dan 16 orang tanpa identitas, selanjutnya mereka kami amankan di Polres Buleleng guna pemeriksaan lebih lanjut,” demikian penjelasan Kasat Narkoba Polres Buleleng AKP I Ketut Adnyana T.J, S.Sos, SH. (humas-polresbuleleng/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News