Motor Listrik
Bupati Jembrana Ajak Masyarakat Gunakan Motor Listrik. Sumber Foto : Istimewa

I Wayan Udayana, GM PLN UID Bali juga menyampaikan dukungan PLN yang siap bersinergi dalam pemulihan perekonomian Bali.

“Kita tahu bahwa Bali memiliki visi untuk menggunakan energi bersih dalam rangka memperbaiki kualitas udara dan lingkungan dengan bebas emisi, oleh karena itu PLN berkomitmen untuk terus mendukung program penggunaan energi bersih di Bali,” jelasnya.

Udayana menjelaskan dengan electrifying lifestyle yakni menggunakan motor listrik untuk berkendara atau menggunakan alat–alat masak dari listrik dalam kehidupan sehari – hari tentu lebih murah dari segi biaya operasional sekaligus lebih ramah lingkungan.

“PLN sudah menginisiasi penggunaan kendaraan listrik di Denpasar, Singaraja dan sekarang Jembrana. Kedepannya akan merambah ke kabupaten – kabupaten lainnya,” ungkap Udayana.

Baca Juga :  Tamba-Ipat Kompak Hadiri HUT Ke-2 Paguyuban Kelian Dinas/Kaling Kecamatan Mendoyo

Ia menyatakan PLN dukung penuh penggunaan kendaraan listrik atau alat–alat listrik lainnya yang memudahkan masyarakat, dengan emisi nol. Sedangkan sumber energi listriknya, PLN akan berupaya memastikan untuk penggunaan sumber energi bersih dapat meningkat.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News