Ubung
Dandim Badung bersama Wawali Denpasar lakukan penyemprotan disinfektan di wilayah Ubung. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Bentuk kepedulian Kodim 1611/Badung dalam upaya penanganan Covid-19 di Kota Denpasar bersinergi dengan jajaran Polresta Denpasar dan Karang Taruna Kota Denpasar, serta masyarakat di Banjar Sedana Mertha, Kelurahan Ubung, Kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan dalam rangka untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, yang juga turut disertai dengan kegiatan pembagian 400 bungkus nasi bagi masyarakat yang melintasi jalam Cokroaminoto, pada Jumat (5/3/2021) pagi.

Dalam kesempatannya, Dandim 1611/Badung, Kolonel Inf. Made Alit Yudhana, yang didampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, SE., MM., mengatakan, Kodim 1611/Badung mendukung penuh terhadap kegiatan yang dilaksanakan oleh pemuda Kota Denpasar. Inilah yang diharapkan sebagai generasi penerus kita, untuk jangan melihat hasil tapi usaha dan tindakan nyata yang dilaksanakan.

Baca Juga :  Usung Tema Saguna Prawerthi, Festival Beraban Tahun 2024 Kembali Digelar

“Kodim 1611/Badung akan rutin melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan dalam rangka bentuk kepedulian Kodim1611/Badung terhadap penyebaran Covid-19 yang semakin tinggi,” ujar Dandim Made Alit Yudana.

Di sisi lain, Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, SE., MM., sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Karang Taruna Kota Denpasar, yang juga turut mengajak jajaran Kodim 1611/Badung dan Polresta Kota Denpasar untuk bersinergi dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Denpasar.

“Kita tidak memikirkan hasil tapi bagaimana kita bekerja berbuat karena kita tidak tahu sampai kapan Covid-19 ini selesai serta PPKM akan diperpanjang sampai dengan tanggal 22 Maret jadi kami butuh partisipasi dan elemen masyarkat bahu membahu untuk mengatasi Covid 19 ini,” ungkap Wakil Walikota Arya Wibawa.

Selain kegiatan penyemprotan disinfektan secara masif. Aparat gabungan TNI/Polri bersama dengan Karang Taruna Kota Denpasar, juga turut membagikan nasi bungkus bagi masyarakat yang melintas di seputaran Banjar Sedana Mertha, Kelurahan Ubung, Denpasar. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News