Fakultas Hukum UGM
Fakultas Hukum UGM Jalin Kerja Sama dengan University of Groningen. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, YOGYAKARTA – Fakultas Hukum UGM dan Univesity of Groningen sepakat menjalin kerja sama dalam bidang pendidikan kususnya pengembangan program doubel degree. Kesepakatan kerja sama ditandai dengan penandatangan perjanjian kerja sama antar Dekan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Dahliana Hasan, S.H., M.Tax., Ph.D., dan President of the University of Groningen, Prof. Jouke de Vries, Senin (31/10/2022) di Ruang III.1.1 Fakultas Hukum UGM.

Dahliana Hasan menyampaikan bahwa penandatanganan kerja sama ini menyimbolkan kemitraan antar dua lembaga yang diharapkan dapat membuka jalan bagi kerja sama dalam bentuk lain yang lebih luas.

“Selama bertahun-tahun Fakultas Hukum UGM telah berusaha memberikan pendidikan hukum terbaik di Indonesia. Saya percaya dengan adanya globalisasi, kerja sama dengan kampus-kampus dari negara lain bukan lagi sebuah piihan, melainkan sebuah keharusan,” tuturnya.

Prof. Jouke de Vries mengungkapkan sebelumnya University of Groningen dan Fakultas Hukum UGM telah menjalankan program kerja sama. Karenanya melalui penandatangan kerja sama kali ini diharapkan bisa semakin menguatkan pelaksanaan program yang telah dijalankan sebelumnya dan program-program baru kedepan.

Baca Juga :  Ciptakan Generasi Tangguh dan Mandiri, Disdikpora Badung Gelar Pelatihan Wirausaha Muda

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua yang sudah terlibat dalam kemitraan ini, baik dari pihak Fakultas Hukum UGM maupun Faculty of Law, University of Groningen, juga bagi para profesor yang sudah membantu terjadinya kemitraan ini,”paparnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Kerja Sama FH UGM, Adrianto Dwi Nugroho, S.H., Adv.LL.M., LL.D., Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Sistem Informasi Fakultas Hukum UGM, Dr. Heribertus Jaka Triyana, S.H., M.A., LL.M., Prof. Drs. Paripurna, S.H., M.Hum., LL.M, Prof. Dr. Sudjito, S.H., M.Si., Prof. Dr. Agustinus Supriyanto, S.H., M.Si., Prof. M. Hawin, S.H., LL.M., Ph.D., Prof. Dr. Marsudi Triatmojo, S.H., LL.M, Prof. Dr. Marcus Priyo, S.H., M.Hum, Dr. Richo Andi Wibowo, S.H., LL.M., Dr. Jur Any Andjarwati, S.H., M.Jur., Taufiq Adiyanto, S.H., LL.M, Andika Putra, S.H., LL.M., dan Royhan Akbar, S.H., LL.M.

Baca Juga :  Jadi Alternatif Lembaga PAUD, Layanan SI PRIMA E-Rapor Tunjukkan Komitmen Jangka Panjang

Sementara delegasi dari pihak Groningen antara lain Director of the Groningen Graduate School in Law GGSL, Prof. Albertjan Tollenaar, Director of the UG Southeast Asia ASEANCentre SEA ASEAN, Prof. Ronald Holzhacker; Engineering and Technology Institute Groningen ENTEG, Prof. Bayu Jayawardhana; Director of Internasional Strategy & Relations ISR, Mr. Mervin Bakker, M.Sc., M.Ba., dan Regional Manager 9of Internasional Stragegy & Relations ISR, Mr. John Falvey, B.A.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News