Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Beruntung bagi pengendara sepeda motor Honda Vario DK 5943 MI. Sepeda motor tersebut dikendarai seorang laki-laki yang menjajakan barang dagangannya berupa dupa ke warung-warung.

Sepeda motor yang dikendarainya nyaris terbakar,Rabu (11/1/2017) beruntung Kanit Dikyasa Sat lantas Polres Badung IPDA I WAYAN SUMARDIANA menyelamatkan dari kebakaran sepedaa motor. Awalnya pengendara kendaraan tersebut melintas di jalan Raya Mengwi Tani dengan barang bawaan sekitar 30 ikat dupa yang diikatkan dibelakang sepeda motornya.

Pada saat melintas IPDA I WAYAN SUMARDIANA yang sedang melakukan pengaturan lalu lintas melihat percikan api pada bagian knalpot. Melihat hal tersebut, IPDA I WAYAN SUMARDIANA langsung memberhentikan kendaraan itu, dan langsung menyiram percikan api dengan air mineral yang dipegangnya.

Setelah diperiksa, rupanya panas dari Knalpot sepeda motor pengendara tadi mengena pada pembungkus dupa terbuat dari plastik yang diboncengnya sehingga pembungkus dupa meleleh sehingga menyebabkan adanya percikan api.

Baca Juga :  Kwarcab Badung Tempa Generasi Muda Tangguh Lewat Dianpinru dan Dianpinsat 2024

Kasat Lantas Polres Badung AKP PUTU RAKA WIRATMA menghimbau kepada pengendara kendaraan, “selalu berhati-hati dalam berkendara terlebih membawa barang bawaan, agar keselamatan dalam berkendara selalu diperhatikan, Mari bersama-sama menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas “ Ucap Perwira berperawakan tinggi ini. (guz/humaspolbdg/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News