Alas Kedaton
Babinsa Gotong Royong Karya Bakti di Objek Wisata Alas Kedaton. Sumber Foto : IStimewa

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Pembinaan teritorial (binter) yang dilaksanakan Satuan Teritorial TNI AD, adalah untuk menciptakan ruang alat dan kondisi (RAK) yang tangguh di wilayah, sehingga dalam metoda binter, yaitu ketahanan wilayah, bakti TNI, dan komunikasi sosial, secara terus-menerus dan berkelanjutan digelar oleh satuan teritorial.

Kodim 1619/Tabanan sebagai satuan teritorial di Kabupaten Tabanan, secara terus-menerus menggalakkan kegiatan binter, dengan melibatkan  koramil jajaran. Ujung tombak adalah para babinsa di lapangan di tiap-tiap desa sebagai aparat TNI AD di garda paling depan dalam pembinaan teritorial tersebut.

Baca Juga :  Tim Medis Polres Tabanan Laksanakan Pemeriksaan dan Pelayanan Kesehatan Keliling di Polsek Kediri

Keseharian babinsa dalam menunjang tugas pokok koramil dan kodim, bertugas untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, dan membantu kesulitan yang dialami masyarakat di wilayahnya. Juga membantu pemerintahan desa dalam menyukseskan program-program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dari sekian banyak tugas seorang babinsa, tidak kalah pentingnya adalah memberikan dukungan dan suport secara moral terhadap kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat, yang dilaksanakan untuk membangun dan memajukan desa di wilayah masing-masing.

Kegiatan babinsa di desa binaannya, salah satunya seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa Desa Kukuh, Kecamatan Marga, Serda I Gede Putu Antara Yasa, saat hadir dan mengikuti kerja bakti gotong royong pembersihan areal Objek Wisata Alas Kedaton. Babinsa bersama Seka Teruna Desa Kukuh, yang dikoordinir bendesa adat bersama Pengurus Pengelola Objek Wisata Alas Kedaton, Minggu (8/5/2022).

Hadir dalam kegiatan karya bakti tersebut Bendesa Adat Kukuh bersama prajuru adat, babinsa, bhabinkamtibmas, pengurus pengelola objek wisata, dan ST Kerti Laksana Banjar Menulun, Desa Kukuh, Marga.

Baca Juga :  Bupati Tabanan Sampaikan Rekomendasi DPRD Kabupaten Tabanan Atas LKPJ TA 2023

Menurut Babinsa Desa Kukuh Ramil 1619-06/Marga, kegiatan karya bakti yang dilaksanakan dalam rangka kegiatan rutin dan diwacanakan oleh Desa Adat Pakraman Kukuh, dalam rangka pemeliharaan dan penataan  aset objek wisata yang ada di wilayah Desa Adat Kukuh. Dan, karya bakti di Objek Wisata Alas Kedaton akan dilaksanakan setiap hari Minggu, secara bergilir oleh ST Desa Adat Pakraman Kukuh.

“Dalam kegiatan tersebut, saya sebagai babinsa dapat langsung berinteraksi dengan warga, dan melakukan komunikasi sosial, sehingga terjalin keakraban, kedekatan, dan rasa kebersamaan dalam mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat,” ujar Serda Antara Yasa. (ita/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News