Beras
Distribusikan 50 Ton Beras, Kodam IX/Udayana Bantu Ringankan Beban Masyarakat di Masa Pandemi. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Kodam IX/Udayana secara terbuka mempersilahkan bagi para donatur yang ingin menyalurkan donasi untuk didistribusikan kepada masyarakat guna membantu meringankan beban di tengah masa pandemi Covid-19 dan PPKM yang membatasi kegiatan mobilitas masyarakat.

Terkait hal tersebut, Kodam IX/Udayana bersinergi bersama Shopee Indonesia menggelar kegiatan sosial kemanusiaan bertajuk Peduli Covid-19 dengan melaksanakan penyerahan bantuan sembako yang ditandai dengan acara pemberangkatan pendistribusian oleh Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., di Makodam IX/Udayana, Denpasar, pada Jumat (23/7/2021).

Baca Juga :  Pemkot Denpasar Rancang Penataan Lanjutan Tukad Badung, Jadi Sarana Edukasi dan Wisata

“Hari ini kita akan melepas pendistribusian bantuan sembako berupa beras yang diberikan oleh Shopee sebanyak 50 Ton beras. Seperti yang telah kita ketahui juga bahwa kemarin di Korem juga telah mendistribusikan bantuan dari Pemerintah sebanyak 150 Ton. Jadi yang saat ini adalah dukungan tambahan bantuan yang sebetulnya sudah ada dari Pemerintah,” ungkap Pangdam.

Dikarenakan bantuan sembako cukup banyak, Pangdam mengatakan bahwa kali ini pihaknya mendistribusikan bantuan sembako tersebut secara random kepada masyarakat. Adapun sasarannya yaitu dibagikan kepada masyarakat menengah ke bawah, seperti ojek online, pedagang kaki lima, tukang parkir maupun tuna wisma yang dijumpai di sepanjang rute yang dilalui.

Baca Juga :  Serangkaian Pelaksanaan Posyandu Paripurna, Ketua TP PKK Kota Denpasar Ajak 240 Orang Lansia Tirta Yatra

“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa sedikit membantu masyarakat untuk dapat bertahan. Karena, jika kita tidak bersama-sama bergotong-royong, maka kita tidak akan pernah bisa melalui Pandemi ini dengan baik. Jadi kita semua harus kompak dan saya yakin kita pasti bisa melalui ini dengan baik kalau kita kompak,” ucap Pangdam.

Selanjutnya, Pangdam juga menyebutkan bahwa sebenarnya di Indonesia mempunyai kultur yang sangat luar biasa. Pangdam merasa sangat yakin bahwa warga Indonesia yang baik tidak akan membiarkan tetangganya kelaparan selama masih ada beras untuk diberikan.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News