Pelayanan Publik
Pelayanan Publik di Buleleng Mendapat Penilaian Bagus Dari Ombudsman RI. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, BULELENG – Pelayanan publik di Kabupaten Buleleng, Bali mendapat penilaian cukup bagus dari lembaga Ombudsman RI. Potret tersebut diperoleh dari pengawasan yang dilakukan Ombudsman RI perwakilan Bali tanpa diketahui oleh Pemkab Buleleng.

“Jadi tidak kita ketahui tetapi mereka sudah punya potret tentang pelayanan publik khususnya di Kabupaten Buleleng. Kita bersyukur bahwa pelayanan publik di Kabupaten Buleleng dianggap baik oleh Ombudsman RI,” ujar Wakil Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra saat ditemui usai penandatanganan nota kesepakatan antara Pemerintah Kabupaten/Kota se-Bali dengan Ombudsman RI di Ruang Pertemuan Gayatri, Hotel Inna Bali Heritage, Denpasar, Jumat (4/6/2021).

Baca Juga :  Kadek Sariningsih: Sosok Kartini Kerah Biru, Menjaga Keamanan Publik

Sutjidra menjelaskan penandatanganan nota kesepakatan ini dihadiri juga oleh anggota Ombudsman RI pusat. Dari kehadiran tersebut, pelayanan publik di Bali pada umumnya dan Buleleng pada khususnya dinilai sudah baik. Sehingga nanti ini perlu ditingkatkan dan transparansi dari pada pelayanan publik itu perlu dipertahankan.

“Mudah-mudahan ini bisa kita pertahankan dan kedepannya pelayanan publik di Kabupaten Buleleng lebih baik lagi,” jelasnya.

Upaya peningkatan pelayanan publik di Buleleng terus dilakukan. Salah satunya terus meningkatkan transparansi dalam pelayanan. Beberapa pelayanan publik menjadi fokus dari Ombudsman RI. Di antaranya perizinan dan pelayanan publik yang menyangkut administrasi kependudukan. Dua pelayanan tersebut yang menjadi titik berat daripada pengawasan yang dilakukan oleh Ombudsman RI.

“Tapi kita mendapatkan nilai yang sangat bagus. Mungkin nanti pelayanan publik kita lebih transparan lagi sehingga tetap kita pertahankan yang sudah bagus ini,” ucap Sutjidra.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News