Safety Riding
Kenalkan Edukasi Safety Riding Sejak Dini. Sumber Foto : Istimewa

“Safety Riding bukan hanya untuk pengendara saja namun sebagai pejalan kaki pun wajib mengetahui rambu-rambu lalu lintas dan hal-hal penting saat berjalan kaki di jalan raya misal jika ingin menyeberang jalan,” ungkapnya.

Instruktur Safety Riding Astra Motor Bali, Yosepth Klaudius mengatakan, bahwa pentingnya pendidikan Safety Riding diajarkan mulai dari usia dini karena pada usia tersebut daya serap mereka akan ilmu lebih besar dan pembentukan kebiasaan masih cukup mudah sehingga harapannya pendidikan Safety Riding ini bisa dimulai dari lingkungan terdekat mereka. Sebagai seorang pengguna jalan raya semua wajib memiliki peran yang penting untuk mewujudkan keselamatan berkendara.

Baca Juga :  Wali Kota Jaya Negara Terima Kunjungan Pihak Kemenlu RI, Bahas Peluang Sister City Kota Denpasar Dengan Kota Zadar, Kroasia

“Kami berharap edukasi Safety Riding yang kami tularkan ini membawa kebiasaan positif bagi anak-anak untuk selalu mengingatkan orang tuanya agar menggunakan helm dan jaket apabila mengendarai sepeda motor untuk menghindari kecelakaan, dan sebagai pembonceng juga  mengetahui posisi yang baik dan benar saat dibonceng,” ungkap Yosepth.

Sebagai pelopor keselamatan berkendara, Honda aktif dengan kegiatan pengenalan Safety Riding sebagai salah satu upaya menanamkan benih pemahaman, mulai dari diri sendiri hingga bisa menularkan kepada keluarga, kerabat dan teman sehingga dapat menjadi pengendara motor yang berperilaku tertib dan aman, hal ini juga secara tidak langsung dapat turut menyebarkan pesan berkendara yang baik dan aman. Tidak hanya penting #Cari_Aman, namun Cari Sehat pun wajib diperhatikan dengan selalu konsisten menggunakan masker saat berada di luar rumah.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News