Honda Care
Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Salah satu layanan terbaik yang dimiliki Honda untuk konsumen setianya dalam menemani aktifitas sehari-hari yakni layanan Honda Care. Mengambil istilah ‘Care’ layanan ini memiliki dua fasilitas, yaitu Customer Assistance dan Road Emergency.

Layanan servis yang dilakukan di lokasi atau di rumah sesuai permintaan jika konsumen tidak memiliki waktu luang untuk datang ke bengkel resmi Honda merupakan fasilitas dari Customer Assistance dengan dikenakan biaya extra sebesar Rp20 ribu per kedatangan, sedangkan Road Emergency merupakan penanganan pertama atas masalah yang dihadapi konsumen di jalan dan langsung ditangani di lokasi oleh agen Honda Care.

Baca Juga :  Serangkaian Pelaksanaan Posyandu Paripurna, Ketua TP PKK Kota Denpasar Ajak 240 Orang Lansia Tirta Yatra

PIC Honda Care Bali, Ngurah Palguna mengatakan layanan Honda Care hingga saat ini sangat dirasakan oleh konsumen khususnya wilayah Bali. Layanan ini menjadi sebuah solusi untuk melayani kebutuhan konsumen apabila mengalami masalah di jalan atau road emergency.

Sejak secara resmi dipublikasikan pada 1 Mei 2012, layanan Honda Care ini sudah mendapatkan perhatian yang positif dari konsumen setia Honda, tercatat ditahun 2019 sebanyak 5.370 penanganan oleh agen Honda Care dan di tahun 2020 tercatat 8.879 konsumen yang berhasil dibantu dengan layanan Honda Care.

Baca Juga :  Konsisten Sebarkan #Cari_Aman Melalui Kunjungan ke Sekolah Binaan

“Atensi konsumen Honda di wilayah Bali yang menggunakan layanan Honda Care semakin meningkat dan ini membuktikan bahwa konsumen sudah bisa merasakan manfaat dari layanan extra yang diberikan ketika konsumen sudah membeli sepeda motor Honda. Dengan kepercayaan masyarakat ini, kami terus meningkatkan siaga seluruh agen untuk melayani konsumen dengan layanan terbaik dari Honda Care, apalagi sekarang musim hujan, tentunya agen kami selalu siap untuk membantu saat konsumen sudah menghubungi call center Honda Care di No. Telp 0361-438008 atau 0811385851 dapat dihubungi call/whatsapp di luar jam kerja/libur atau malam hari. Agen Honda Care siap membantu konsumen dan Honda Care kami siagakan 24 jam,“ ungkap Ngurah Palguna.

Dalam melayani konsumen agen Honda Care tetap menerapkan protokol Kesehatan dengan wajib menggunakan masker, membawa hand sanitizer dan cairan disinfektan sebelum atau sesudah motor konsumen diperbaiki.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News