Wastafel
Sejumlah Anggota Melakukan Pemasangan Wastafel di Tempat Umum. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, BANGLI – Guna memastikan kesiapan fasilitas penunjang Protokol Kesehatan (Prokes) di Masyarakat. Dandim 1626/Bangli Letkol Inf I Putu Gde Suwardana S.I.P., memerintahkan jajarannya untuk selalu mengecek fasilitas umum yang ada seperti di sekolah, pasar, tempat wisata, pusat perbelanjaan, tempat ibadah dan tempat-tempat umum lainnya, yang berpotensi menimbulkan kerumunan. Semua tempat umum tersebut dipastikan harus memiliki setandar ketentuan Prokes Selama Pandemi Covid-19 di Kabupaten Bangli.

Terkait hal tersebut, pada hari Sabtu (9/1/2021) kemarin, Anggota Jajaran Kodim 1626/Bangli melaksanakan kegiatan karya bakti pemasangan wastafel di areal fasilitas umum tepatnya di SMK Negeri 1 Susut dan di sejumlah tempat umum lainnya.

Baca Juga :  Bupati Sedana Arta Buka Pelatihan GTA dan DEA di Kabupaten Bangli

Dalam kesempatannya, Dandim 1626/Bangli mengatakan dengan sudah terpasangnya wastafel di tempat-tempat umum ini, semoga bisa memberikan manfaat, khususnya bagi anak-anak sekolah dan bagi masyarakat lainnya untuk selalu patuh dan disiplin menjalankan protokol kesehatan sehingga mampu memutus rantai penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah maupun masyarakat secara umum.

Perlu diketahui bersama, aktivitas belajar mengajar di wilayah Kabupaten Bangli sudah mulai berjalan, walaupun belum bisa 100% terlaksana, di tengah-tengah situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

Dengan membangun beberapa fasilitas penunjang kebersihan, berupa wastafel ini. Kodim 1626/Bangli selalu berupaya untuk mengedukasi masyarakat agar selalu terbiasa dengan pola tatanan kehidupan era baru baik di lingkungan sekolah, maupun tempat-tempat umum. Sebagai salah satu upaya percepatan penanganan Covid-19 di wilayah Bangli.

“Selaku aparat teritorial, saya mengimbau kepada warga desa dan kelurahan di Kabupaten Bangli untuk patuh dan selalu menjaga kebersihan mulai dari cuci tangan, pakai masker terutama di luar rumah. Karena kita tidak tahu keberadaan virus tersebut dan mudah-mudahan dengan cara kita berkehidupan bersih, akan terhindar dari penyebaran Covid-19 ini,” ujar Dandim.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News