BALIPORTALNEWS.COM – Honda selaku pelopor keselamatan berkendara semakin giat melakukan sosialisasi sekaligus menularkan keselamatan berkendara alias berkendara aman (safety riding). Setelah memberikan edukasi keselamatan berkendara ke sekolah-sekolah, instansi pemerintah, seka teruna-teruni, group customer dan lain-lain, kali ini giliran dunia pariwisata yang merupakan devisa terbesar di Pulau Bali, disambangi Honda untuk menularkan keselamatan berkendara. 

Setelah sebelumnya Hotel Courtyard Marriot mendapatkan edukasi safety riding, kini giliran Hotel Aston yang 80% karyawannya menggunakan sepeda motor sebagai alat transportasi, dikunjungi untuk diberikan edukasi safety riding, yang menggunakan lokasi di indoor Batukaru Room, dan basemant area hotel, Kamis (22/9/2016). Antusias para pegawai hotel sangat terlihat mulai dari presentasi keselamatan berkendara sampai dengan demo teknik pengereman, yang diikuti  45 orang pegawai hotel Aston.

Baca Juga :  Jelang Kuningan dan Nyepi, Masyarakat Kembali Penuhi Pasar Murah 

Tipe motor yang digunakan saat demo keselamatan ini, yakni All New Honda BeAT eSP yang merupakan produk terbaru dari Honda yang memiliki keunggulan ECO Indicator yang akan menampilkan berkendara secara irit. Saat berkendara dengan irit, ECO Indicator berwarna hijau ini, akan menyala di panel meter dengan 3 pola untuk menunjukkan berkendara yang irit termasuk saat lampu dalam kondisi off.

Human Resources (HR) Manager Hotel Aston, Wahyuningsih , mengatakan, sosialisasi dan training safety riding ini sangat bermanfaat untuk karyawan hotel Aston. "Safety riding ini sangat penting, sehingga kami jadi tahu bagaimana berkendara yang baik dan benar, di samping dapat membantu untuk menekan angka kecelakaan," kata Wahyuningsih.

Baca Juga :  Lima Pebalap Astra Honda Siap Dominasi Kejurnas Superport 600 di Mandalika

Di samping melakukan sosialisasi, pada kesempatan itu pula Astra Motor Bali, menyerahkan secara simbolis buku panduan dan leaflet keselamatan berkendara, serta penyematan helm sebagai komitmen menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. “Dengan kegiatan ini, tentunya dapat memberikan kontribusi kepada karyawan hotel Aston, agar mereka menjadi pengendara yang sopan dan tertib berlalulintas, dan semakin sadar akan pentingnya keselamatan berkendara. Kami harapkan apa yang didapat tentang keselamatan berkendara yang aman dapat disebarluaskan ke lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar,” ujar instruktur safety riding Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi. (ngr/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News