Bali Dwipa
Bali Dwipa University dan PSHT Jalin Kerja Sama untuk Kembangkan Pencak Silat. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – PSHT Cabang Denpasar menggelar tasyakuran atas dibukanya latihan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Komisariat Bali Dwipa University di Jalan Pulau Flores No.5 Denpasar, Kamis (6/1/2022) lalu.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Bali Dwipa University, Bernandus Bernando Bria dan perwakilan Sekolah Perfilman Headline C45, Ian Wibowo.

Menurut Nando, digelarnya tasyakuran ini sebagai ungkapan rasa syukur atas terlaksananya kerja sama PSHT Cabang Denpasar dengan Bali Dwipa University dan Sekolah Perfilman C45 sebagai salah satu program unggulan kampus.

Hal senada disampaikan pihak PSHT Cabang Denpasar. Mereka menegaskan siap mendukung program Bali Dwipa University. Terutama dalam mengawal program unggulan kampus, seperti Sekolah Perfilman Headline C45.

Baca Juga :  Edukasi Unik, Duta Anak Denpasar Berbagi Takjil Sembari Kampanye Anti Kekerasan Pada Anak

“Kami akan selalu siap jika diperlukan untuk mengawal bahkan menjadi bagian dalam program tersebut,” jelas Litbang PSHT Cabang Denpasar, Rohman.

Rohman menambahkan, kerja sama ini merupakan wujud pengembangan PSHT sebagai salah satu perguruan pencak silat di Indonesia.

Ian Wibowo mewakili Sekolah Lerfilman Headline C45 berharap, ke depannya kerja sama ini bisa berjalan dengan baik dan akan melahirkan pesilat yang mampu meraih prestasi, baik di pencak silat ataupun perfilman.

“PSHT harus bisa memberikan warna dunia perfilman, kami siap bekerja sama untuk itu,” janjinya.

Baca Juga :  Aplikasi Media Tiga Dimensi Organ Pencernaan Muncul dari Kolaborasi Mahasiswa dan SMP Sapta Andika Denpasar

Harapan lainnya muncul dari Dewan PSHT Cabang Badung, Agus Adamto, ia berharap kerja sama ini bisa membuat PSHT diminati oleh mahasiswa dan masyarakat Denpasar khususnya.

“PSHT berkembang di Bali sejak tahun 1990-an sampai sekarang. Saat ini ada 8 cabang dengan keanggotaan sekitar 4.000 warga PSHT yang menyebar seluruh kota/kabupaten di Provinsi Bali,” ujar Agus Adamto dari Dewan PSHT Cabang Badung.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News