UGM
UGM Terima 9.120 Mahasiswa Baru. Sumber Foto : Istimewa

“Kini, kalian telah resmi menjadi bagian dari keluarga besar Universitas Gadjah Mada. Untuk itu, tanggung jawab besar telah diserahkan di pundak kalian dengan harapan yang besar dan niat yang luhur untuk dapat mengharumkan nama bangsa Indonesia. Mengabdilah dan terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dimanapun kalian berada dengan mematri nilai-nilai dan jati diri UGM,” pesan Rektor.

Sementara Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM, Prof.Dr.Ir. Djagal Wiseso Marseno, M.Agr., menyampaikan pada tahun ajaran akadmeik 2021/2022 UGM menerima sebanyak 9.210 mahasiswa baru yang terdiri dari 7.798 mahasiswa Program Sarjana dan 1.412 mahasiswa Program Diploma IV/Sarjana Terapan.

Baca Juga :  Astra Siaga Lebaran 2024, Siap Temani Pemudik dengan 299 Bengkel dan 805 Teknisi

“Dari jumlah yang diterima terdapat 22,6% mahasiswa penerima bantuan KIPK yang dulu merupakan program Bidikmisi,” jelasnya.

Pada Program Sarjana, jumlah lulusan sekolah menengah yang memilih UGM baik sebagai pilihan 1, 2, maupun 3 sejumlah 165.123 orang yang tersebar di 70 program studi.  Sedangkan yang memilih Program Diploma IV/Sarjana Terapan pada tahun ini 21.063 untuk 21 program studi.

Pada tahun 2021 ini, selain menerima mahasiswa dari brbagai daerah di tanah air, UGM juga menerima mahasiswa asing dari Iran, Qatar, Uni Emirat Arab dan lain sebaginya. Mereka mengikuti program double degree atau program sarjana. Lalu, mahasiswa termuda yang diterima tahun ini adalah Mutiara Anindyana Hapsari yang diterima di Fakultas Farmasi dengan usia 15 Tahun, 7 Bulan, dan 22 hari.

Dalam upacara penerimaan mahasiswa baru tersebut Mensesneg, Prof. Praktino dan Mendikbudristek Nadiem Makarim turut menyampaikan sejumlah pesan kepada para Gamada. Mensesneg berpesan kepada para Gamada untuk menjadi kontributor terhadap kemajuan bangsa dan problm solver kemanusiaan sejak dini. Sedangkan Mendikbudristek menyampaikan pihaknya memberikan kesempatan yang luas bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri dan berkontribusi untuk negeri melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka seperti Pertukaran Mahasiswa, Magang, Kampus Mengajar, Proyek Kemanusiaan, Studi Independen, Riset dan Penelitian, Wirausaha, Membangun Desa, dan Bela Negara.

Baca Juga :  Porsenijar Badung 2024 Resmi Ditutup, Disdikpora Siapkan Atlet untuk Porjar Bali

Sebelum memulai perkuliahan, para mahasiswa baru UGM ini dijadwalkan mengikuti Pelatihan Pembelajaran Sukses Mahasiswa Baru (PPSMB UGM) 2021 selama 2 pekan mulai 2-14 Agustus 2021. PPSMB kali ini mengusung tema ‘Ragam Kreasi UGM Pancarkan Pesona Pertiwi’.

Tema tersebut memiliki makna bahwa PPSMB UGM mengajak Gamada untuk berkreasi secara kreatif, inovatif, dan adaptif. Mengangkat potensi yang ada di bumi pertiwi dan mendharmabaktikan kreasi bagi bumi pertiwi berdasarkan nilai-nilai ke-UGM-an.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News