Dapur Umum Denpasar
Walikota Denpasar, IGN. Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua TP PKK Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara, Istri Wakil Walikota Denpasar, Ny. Ayu Kristi Wibawa, saat kegiatan pembukaan Dapur Umum Gotong Royong, Minggu (1/8/2021) di Jaba Paon Denpasar. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Konsistensi Pemerintah Kota Denpasar terus berkelanjutan dalam membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 ini.

Dimana sebelumnya membantu nasi dan snack kepada masyarakat yang sedang isoman, kali ini Pemkot Denpasar bersinergi dengan Jaba Paon Denpasar yang didukung BPD Bali, Hiswana Migas, Inti Bali Omsa Medic dan Alumni SMANSA Denpasar menggelar Dapur Umum Gotong Royong Kota Denpasar.

Peresmian Dapur Umum ini dibuka secara langsung  Walikota Denpasar, IGN. Jaya Negara didampingi Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua TP PKK Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara, Istri Wakil Walikota Denpasar, Ny. Ayu Kristi Wibawa, Minggu (1/8/201), di Jaba Paon Denpasar.

Jaya Negara dan Agus Arya Wibawa turun langsung ikut memasak dan menyiapkan semua keperluan untuk pangan yang akan di distribusikan kepada masyarakat. Sementara sang istri juga sibuk menyiapkan bahan sayuran. Dapur umum gotong royong ini juga melibatkan beberapa unsur Relawan dari Tagana, Brimod Polda Bali, TNI dan relawan lainnya.

Baca Juga :  PLN Selalu Siaga & Waspada di Setiap Titik SPKLU untuk Sambut Arus Balik

Dalam kegiatan ini tampak juga hadir Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya, Direktur BPD Bali, Nyoman Sudharma, Direktur Bisnis Non Kredit BPD Bali, I Nyoman Sumanaya berserta Kepala OPD terkait lainya di lingkungan Pemkot Denpasar.

Walikota Jaya Negara didampingi Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Dewa Dewa Rai saat ditemui di sela-sela kegiatan mengatakan, Dapur Umum Gotong Royong Kota Denpasar kembali diaktifkan. Dapur umum ini berlokasi di Jaba Paon, Jalan Kaliasem, Denpasar.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News