Vaksin
Serbuan Vaksinasi Kodam IX/Udayana di Tabanan Diserbu Warga. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Kegiatan serbuan vaksinasi yang merupakan peran serta Kodam IX/Udayana untuk mendukung program pemerintah, dalam upaya percepatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat Bali, NTB, dan NTT.

Kegitan itu kembali digelar, termasuk di wilayah Kodim 1619/Tabanan, yang dilaksanakan di Desa Penarukan, Kecamatan Kerambitan, Jumat (25/6/2021).

Kegiatan tersebut dilaksanakan kali kedua di wilayah Kodim Tabanan, setelah sebelumnya di Desa Rejasa, Kecamatan Penebel, pekan lalu. Kini kembali dilaksanakan melalui Kesehatan Kodam IX/Udayana, yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tabanan.

Hal itu bertujuan untuk mempercepat pencapaian program pemerintah pusat dan daerah, terkait percepatan vaksinasi terhadap seluruh masyarakat Indonesia, dengan sasaran masyarakat lansia dan masyarakat produktif.

Baca Juga :  Tim Medis Polres Tabanan Laksanakan Pemeriksaan dan Pelayanan Kesehatan Keliling di Polsek Kediri

Sementara Kasdim 1619/Tabanan Mayor Inf. Dewa Oka yang mewakili Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf. Toni Sri Hartanto, menyebutkan bahwa untuk tenaga kesehatan yang melaksanakan vaksinasi, di antaranya dari Kesehatan Kodam IX/Udayana dr. AA Bagus Kamayana beserta tujuh orang tenaga kesehatan.

Sedangkan dari Pos Kesehatan Kodim Tabanan hadir dua orang tenaga kesehatan bersama tenaga kesehatan dari Puskesmas II Kerambitan, yang juga dihadiri Kepala Puskesmas II Kerambitan dr. Ketut Yudyaratna beserta 16 nakes.

Sementara jumlah sasaran vaksinasi yang teregistrasi sebanyak 842 orang. Namun, jumlah yang memenuhi syarat untuk melaksanakan vaksinasi sebanyak 690 orang, sedangkan 40 orang karena gangguan kesehatan, dan 112 orang tidak bisa hadir karena kesibukan maupun sesuatu dan lain hal. (ita/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News