Kebersihan
Sambut Hari Lingkungan Sedunia, Dandim Badung Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Dalam rangka menyambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, yang jatuh pada tanggal 5 Juni 2021 besok, Komandan Distrik Militer 1611/Badung, Kolonel Inf I Made Alit Yudana, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk peduli akan lingkungan, dengan menggelar kegiatan bersih-bersih lingkungan yang bertempat di Desa Peguyangan Kangin, Kota Denpasar, pada Jumat (4/6/2021) pagi.

Dalam kesempatannya, Dandim Made Alit mengatakan, kegiatan bersih-bersih ini dimaksudkan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat, melalui kerjasama yang dilakukan sebagai salah satu upaya bersama untuk melestarikan budaya gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat, guna wujudkan lingkungan Kota Denpasar yang lebih indah dan bersih.

Baca Juga :  Dapat Alokasi 4.602 Formasi, Pemkot Denpasar Prioritaskan Pengangkatan PPPK di Tahun 2024

“Harapan kami dalam kegiatan yang dilaksanakan dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, akan mampu mewujudkan lingkunga Kota Denpasar yang lebih bersih,” ungkap Dandim.

Menyambut baik hal tersebut, Bendesa adat Peguyangan Kangin juga turut mengucapkan terima kasih, atas kegiatan bersih-bersih yang dilaksanakan Kodim 1611/Badung dengan serta mengajak seluruh lapisan masyarakat Bali khususnya masyarakat Peguyangan Kangin, dalam rangka menyambut dan memperingati Hari Lingkungan Sedunia untuk mendukung Bali bersih dan Kota Denpasar yang lebih indah.

Turut Hadir dalam kegiatan antara lain, Pasi Ter Kodim 1611/Badung, Organisasi Pemerintahan Daerah Kota Denpasar, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Ketua KPS Kota Denpasar, Perbekel Peguyangan Kangin, serta masyarakat Desa Peguyangan Kangin. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News