Professional IT Bali
Sharing & Product Knowledge H3C dengan Asosiasi Professional IT Bali. Sumber Foto : tis/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Menggandeng beberapa mitra, seperti H3C, Zimmlink serta Hikvision, selaku distributor PT Citra Jaya Aurelia memperkenalkan produk-produk teranyar kepada puluhan anggota asosisiasi Professional IT Bali di Solia Legian Bali, pada Sabtu (27/5/2023).

Product Manager PT Citra Jaya Aurelia, Krisna menjelaskan, H3C adalah salah satu brand penyedia solusi digital terkemuka di dunia dan saat ini sedang merambah bisnisnya ke Indonesia. H3C telah menyediakan rangkaian lengkap solusi Komputasi, Penyimpanan, Jaringan dan Keamanan yang berdasarkan infrastruktur solusi H3C.

Baca Juga :  Jaga Laju Inflasi Jelang Idul Fitri 1445H, Wawali Arya Wibawa Tinjau Pasar Murah di Masjid Al Furqon

“Kali ini kita mengundang asosiasi Professional IT Bali untuk memperkenalkan produk-produk dari brand yang kita pegang, terutama produk teranyar dari H3C. Semoga bisa masuk market yang ada di Bali,” ujar Krisna.

Untuk promo sendiri, Krisna mengatakan saat ini ada empat promo, tiga diantaranya berfokus pada produk access point dari H3C yang baru saja diluncurkan.

“Sedangkan satu promo lagi yaitu Big Promo, dimana setiap pembelian Rp1,5 miliar per 1 bulan akan mendapatkan hadiah satu motor Honda Scoopy,” jelas Krisna.

Selaku distributor tunggal, PT Citra Jaya Aurelia menjamin untuk ketersediaan produk dan garansi dari brand-brand yang dipegangnnya.

Baca Juga :  Satpol PP dan Satlinmas Berperan Penting Menciptakan Keamanan dan Ketentraman Masyarakat

Ditemui sela-sela acara, Chairman Professional IT Bali, Eka Kunindra Jaya menambahkan, kegiatan seperti ini akan rutin dilakukan dengan menggandeng partner-partner untuk sharing dan update product knowledge ke anggota Professional IT Bali.

“Tidak hanya product knowledge, kami akan agendakan juga training & certification untuk seluruh anggota,” ujar Eka KJ.(tis/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News