NULOOK Bali
CEO CGBio dan COO CGBio bersama jajaran NULOOk Bali. Sumber Foto : ads/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – CGBio merupakan perusahaan kesehatan regeneratif membuka klinik estetika medis ‘NULOOK’ di Bali pada Kamis (9/3/2023) bertempat di Jalan Nakula Kuta, Badung.

Klinik K-Beauty pertama yang menawarkan perawatan berdasarkan teknologi prosedur perawatan kecantikan Korea yang unggul.

Dalam sambutannya CEO CGBio, Hyun-seung Yu menyampaikan NULOOK adalah brand klinik estetika medis yang menyediakan perawatan yang sesuai dengan karakteristik kulit Indonesia berdasarkan layanan kecantikan Korea yang unggul lalu menggabungkan dengan tren K-beauty terbaru.

“Kami menyediakan teknologi kecantikan yang canggil serta menjadikan NULOOK sebagai basis pendidikan dan pelatihan dokter setempat yang akan berkontribusi dalam pengembangan industri kosmetik berbasis biomedis di Indonesia,” ujar Hyun-seung Yu.

Baca Juga :  Bahaya Serpihan dari Ulekan dan Cobekan Batu dapat Menyebabkan Batu Ginjal (Hoaks)
NULOOK Bali yang berlokasi di jalan Nakula Kuta Badung. Sumber Foto : ads/bpn

Sementara itu dr. Gede Bagus Darmayasa, MM.M.Repro., dalam sambutannya mengatakan kehadiran NULOOK dapat menjadi magnet pariwisata kecantikan di pulau dewata ini.

“Selain keindahan alam Bali yang terkenal, kedepan Bali juga sebagai sentra beauty sehingga nantinya wisatawan yang datang tidak hanya menikmati pariwsata namun juga pusat kecantikan,” ucap dr. Bagus yang akrab dengan wartawan Bali ini.

COO CGBio, Jumi Chung mengungkapkan NULOOK adalah medis estetika yang menawarkan perawatan kosmetik yang komprehensif dan berdasarkan teknologi biomedis.

“NULOOK adalah klinik estetika yang didirikan oleh CGBio bertujuan membantu masyarakat Indonesia menjalani kehidupan yang muda dan sehat melalui perangkat medical estetik dengan teknologi medikal regeneratif,” beber Jumi Chung.

Baca Juga :  Bupati Giri Prasta Serahkan SK Untuk 1.935 P3K dan 25 PNS Lulusan PKN STAN
Salah satu ruang perawatan yang ada di NULOOK Bali. Sumber Foto : ads/bpn

Dokter Spesialis dari NULOOK, dr. Astrinita Lestari Suyata, Sp.B.P.R.E., menjelaskan bahwa perawatan NULOOK dan tren K-Estetik didukung alat dengan standar tinggi.

“Sebagai brand K-Estetik lokal, kami berencsna untuk menyediakan pelayanan medis yang berbeda lewat perawatan dan operasi transplantasi lemak stem cell dengan mengunalan teknologi SVF,” jelasnya. (ads/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News