rs unud
RS Unud Gelar Pemeriksaan IVA bersama Puskesmas Induk Kuta Selatan. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, JIMBARAN – Dalam rangka melakukan deteksi dini kanker pada perempuan. RS UNUD kembali menggelar layanan deteksi dini kanker leher rahim (serviks) dengan metode IVA (Inspeksi Visual dengan Asam Asetat) pada Jumat (24/2/2023).

Kegiatan yang diselenggarakan di Puskesmas Induk Kuta Selatan ini diikuti oleh perempuan dalam rentang usia 30-50 tahun yang memenuhi syarat dan ketentuan sebelum pelaksanaan tindakan.

Dalam penyelenggaraan kegiatan ini, turut terlibat bidan, dokter Obstetri dan Ginekologi, serta dokter muda dari RS UNUD dan Puskesmas Induk Kuta Selatan.

dr. I Gde Sastra Winata, M. Biomed., Sp.OG (K)., selaku dokter Spesialis Obsteri dan Ginekologi RS UNUD sekaligus pelaksana kegiatan menyampaikan saat ini kanker serviks atau leher rahim masih menjadi masalah kesehatan yang mengancam kaum wanita.

Baca Juga :  Buka Bimtek Aplikasi SRIKANDI, Sekda Dewa Indra Apresiasi Pemutakhiran Tata Kelola Bidang Kearsipan

“Sehingga test IVA sebagai deteksi dini yang mudah, murah dan cepat menjadi salah satu langkah terbaik untuk menemukan kelainan pada serviks sehingga dapat ditangani lebih awal,” ungkapnya.

Dengan berlangsungnya kegiatan Pemeriksaan Kanker Serviks diharapkan masyarakat, terutama bagi wanita pasca menikah dapat mengetahui secara dini kondisi kesehatan alat reproduksinya. (unud.ac.id/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News