SimpelTAB
Perumda TAB Tabanan Luncurkan Aplikasi SimpelTAB. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Perumda Air Minum Tirta Amertha Buana (TAB) Kabupaten Tabanan siap meluncurkan aplikasi SimpelTAB, yang sebelumnya telah dirancang dan melalui penyempurnaan.

“Aplikasi tersebut kami luncurkan bertepatan dengan acara HUT ke-36 Perumda TAB, yakni Sabtu (10/9/2022),” ungkap Humas Perumda TAB Wayan Agus Suanjaya.

Dikatakan bahwa aplikasi SimpelTAB ini dirancang sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan, di tengah kemajuan teknologi yang semakin pesat. Terlebih saat ini Perumda TAB Tabanan tengah fokus dengan transformasi digital, sehingga dapat semakin mendekatkan pelayanan dengan pelanggan, dan dapat lebih efisien. Hal itu dimaksudkan agar dapat memberikan nilai lebih kepada pelanggan.

“Aplikasi SimpelTAB saat ini bisa di-download di Play Store. Untuk dapat masuk ke menu utama, diperlukan nomor SBG (ID pelanggan), dan pelanggan harus melakukan scan QR yang ada di water meter air masing-masing pelanggan. Apabila telah berhasil login, maka pelanggan akan disuguhkan dengan sejumlah menu, mulai dari cek tagihan, menyampaikan keluhan, hingga baca meter mandiri,” ujar Agus, yang juga didampingi Bagian Keuangan, Wayan Suadi Astra.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Sudah Lapor SPT Tahunan

Disebutkan pula bahwa cek tagihan dapat dilakukan untuk mengetahui tagihan rekening. Penyampaian keluhan dapat dilakukan oleh para pelanggan, dengan mengisi deskripsi di kolom yang ada, disertai foto. Untuk fitur baca meter mandiri, dapat digunakan pelanggan untuk mengunggah foto meteran.

“Jika tidak ada halangan, aplikasi SimpelTAB akan diluncurkan secara resmi pada puncak perayaan HUT ke-36 Perumda Tirta Amertha Buana Tabanan, 10 September 2022. HUT kali ini mengambil tema ‘Membangun Kebersamaan di Era Baru Menuju Sumber Daya Manusia Profesional dan Pelayanan Prima’. Rangkaian acara telah dimulai sejak awal September, yang diisi dengan berbagai lomba-lomba lapangan, yang diikuti oleh seluruh pegawai, lomba karaoke antarbagian, pemberian penghargaan bagi pelanggan potensial, donor darah, hingga outbond,” ujar Agus Suanjaya.

Baca Juga :  Buka Bimtek Aplikasi SRIKANDI, Sekda Dewa Indra Apresiasi Pemutakhiran Tata Kelola Bidang Kearsipan

Saat ini, layanan Perumda TAB sudah semakin luas, yang dibuktikan dengan jumlah sambungan rumah (SR) yang terus bertambah setiap bulan. Kini (per Agustus 2022), pelanggan Perumda TAB mencapai 60.662 SR. Dengan target SR pada Tahun 2022 sebanyak 1.300 SR.

Ditambahkan pula untu info pengaduan dengan nomor WA 081999961400 Fanspage Facebook: Perumda Tirta Amertha Buana, dan kantor pusat: (0361) 9311213/9311706. Untuk Unit Pelayanan Selemadeg: (0361) 8943579, Unit Pelayanan Kerambitan: 081236125359/085237311123, Unit Pelayanan Penebel: 08223737060, dan Unit Pelayanan Baturiti: 082146413333. (ita/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News