Bupati Badung
Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta saat menghadiri Karya Dewa Yadnya, Ngenteg Linggih, Melaspas dan Mendem Pedagingan di Pura Dadia Bendesa Manik Mas Desa Adat Bon, Desa Belok Sidan, Kecamatan Petang Badung, Senin (19/9/2022). Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta menghadiri Karya Dewa Yadnya, Ngenteg Linggih, Melaspas dan Mendem Pedagingan di Pura Dadia Bendesa Manik Mas Desa Adat Bon, Desa Belok Sidan, Kecamatan Petang Badung, Senin (19/9/2022). Dalam kesempatan ini Bupati didampingi Perwakilan Dinas Kebudayaan Badung, I.B Munika, Camat Petang, A.A Ngr. Raka Sukaeling, Perbekel Desa Belok Sidan, I Made Rumawan, serta tokoh masyarakat setempat. Bupati Giri Prasta menyerahkan bantuan dana aci dari Pemkab Badung sebesar Rp10.000.000 dan secara pribadi membantu Rp15.000.000.

Dalam sambrama wacananya Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta, mengucapkan rasa syukur kehadapan Ida Hyang Widhi Wasa dan Ida Betara Betari yang berstana di Pura Dadia Bendesa Manik Mas Desa Adat Bon, semoga semua diberikan keselamatan dan kerahayuan serta pelaksanaan upacara piodalan seperti sekarang ini dapat berjalan lancar.

Baca Juga :  IHGMA DPD Bali Gelar Rakerda IV, Mendorong Pariwisata Menuju Regeneratif

“Mari kita ngastiti bakti semoga Ida Betara memberikan jalan dan anugerah yang baik bagi warga masyarakat pengempon Pura Dadia Bendesa Manik Mas dalam melaksanakan upacara pujawali. Pelaksanaan Pujawali ini dapat dikatakan Puja itu dilaksanakan oleh Sulinggih bersama Pemangku dan Walinya dilaksanakan oleh welaka, ada Sekaa Gong, Pesantian, Topeng Sidakarya. Hal ini sebagai wujud kita sebagai krama dalam menjalankan swadharmaning agama serta dharmaning leluhur. Oleh karena itu kami mengajak pengempon pura dadia ini selalu bersatu dalam melaksanakan kegiatan di pura maupun di masyarakat, agar apa yang dilaksanakan bisa berjalan dengan baik dan lancar sesuai yang diharapkan,” ujarnya.

Sementara itu Manggala Karya, Wayan Dasta mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Bupati Badung beserta undangan yang sudah bersedia hadir di tengah-tengah pengempon Pura Dadia Bendesa Manik Mas Desa Adat Bon. Dijelaskan, pengempon Pura Dadia Bendesa Manik Mas Desa Adat Bon berjumlah 14 KK.

Baca Juga :  Sosialisasi Keterbukaan Informasi Publik dan Peran Media di Badung

“Untuk pembangunan pura ini berkat bantuan dari Bapak Bupati Badung, kalau Beliau tidak membantu, sudah pasti Pura ini tidak bisa bagus seperti ini secara keseluruhan. Program Bapak Bupati menyentuh masyarakat untuk membantu perbaikan pura-pura yang ada di Desa Adat termasuk Pura Dadia, dari sanalah kami membentuk panitia untuk mengajukan proposal untuk perbaikan pura, dan akhirnya kami diberikan dana hibah oleh Bapak Bupati jadi kami bisa memperbaiki pura ini secara menyeluruh,” ungkapnya.

Pelaksanaan upacara ini sudah dimulai dari tanggal 5 September dan Puncak Piodalan tanggal 21 September 2022, pada tanggal 23 Nyegara Gunung dan tanggal 24 September penyineban upacara karya ini.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News