UBF Magic Wave 2022
Jumpa Pers UBF Magic Wave 2022, Breaking The Ice. Sumber Foto : aar/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Dalam upaya mendukung kebangkitan pariwasata khususnya di wilayah pesisir Bali, Unique Bali segera akan menggelar festival bertajuk UBF Magic Wave 2022, yang akan berlangsung pada 2-3 Juli 2022 mendatang di Hotel Grand Inna Beach Resort Sanur Bali, Kota Denpasar.

Dalam giat jumpa pers yang dilaksanakan pada Selasa (31/5/2022) bertempat di Kubu Kopi, Hayam Wuruk, Denpasar, Nungky, selaku Ketua Panitia Unique Bali Festival 2022 menjelaskan, festival yang kali ini mengambil tema Breaking The Ice dilaksanakan sebagai ajang dan sarana untuk membangkitkan kembali antusiasme masyarakat dalam bidang kesehatan, relaksasi, olah raga, dan pariwisata pesisir. Dipilihnya Bali sebagai lokasi Festival dikarenakan Bali masih dijadikan tempat utama dan tujuan prima bagi industry wellness.

Baca Juga :  “Energi Untuk Negeri” Penerima Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2024, Wujud Semangat Masa Depan SDM Unggul di Bali

“Breaking The Ice Unique Bali Festival 2022 menjadi tema penyelenggaraan festival kali ini. Dengan kegiatan berfokus pada olahraga yoga, sport dan aktivitas dalam lingkup komunitas Unique Bali Festival 2022 ingin menggerakan dan meramaikan Bali kembali,” ungkapnya.

Sementara itu, Gustin dan Alvinton selaku owner Unique Yoga menambahkan, kegiatan UBF Magic Wave 2022 digelar juga sebagai wadah bagi Unique yang merupakan salah satu industri, dalam memperkenalkan berbagai produk pendukung olahraga salah satu produk wellness yakni produk perlengkapan yoga dan juga perlengkapan stand up paddle di Bali.

Baca Juga :  Ratusan Pemudik Kunjungi AHASS Siaga Plus di Jembrana

“Dalam hal, ini Unique Yoga menyelenggarakan Unique Bali Festival 2022 dengan keinginan untuk dapat berpartisipasi dalam meramaikan kembali pariwisata Bali dan menggiatakan segala aktivitas outdoor dengan mengajak kerjasama para praktisi dibidang seni, UMKM, Olahraga, dan berbagai komunitas lainnya diajang UBF 2022,” jelas Gustin didampingi Alvinton dalam kegaitan Jumpa Pers di Kubu Kopi. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News