Donor Darah
Stok Darah AB Kurang, Disdukcapil Klungkung Kembali Gelar Donor Darah. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, KLUNGKUNG – Palang Merah Indonesia (PMI) Klungkung mengalami krisis stok darah, khususnya golongan AB. Sedangkan stok darah golongan lainnya hanya cukup untuk kebutuhan beberapa pekan ke depan karena minim pendonor sejak beberapa bulan terakhir.

Melihat hal tersebut Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Klungkung, kembali menggelar kegiatan kemanusiaan berupa donor darah, Jumat (18/3/2022). Kegiatan dilaksanakan di lantai dua ruang rapat Kantor Disdukcapil, dihadiri oleh Wakil Bupati Klungkung yang juga Ketua PMI Klungkung, I Made Kasta.

Wabup Made Kasta menambahkan, semenjak masa pandemi, stok darah di PMI semakin menipis. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan relawan donor darah untuk memastikan pasokan darah di Klungkung. Wabup Kasta mengapresiasi aksi Disdukcapil setiap tiga bulan melaksanakan donor darah.

“Aksi ini sangat membantu PMI Klungkung dalam persediaan darah bagi yang membutuhkan,” ujar Wabup Kasta

Dirinya juga mengajak semua OPD di jajaran Pemerintah Kabupaten Klungkung untuk menggelar aksi sosial ini seperti yang dilaksanakan Disdukcapil.

“Semoga OPD lain bisa mengikuti aksi sosial Disdukcapil ini, demi kemanusiaan dan keberlangsungan stok darah di PMI Klungkung,” harap Wabup Kasta.

Sementara Dr. Ketut Suparta mengatakan stok darah di Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kabupaten Klungkung sangat terbatas terutama golongan darah AB. Sementara Dua minggu terakhir golongan darah AB dan O sangat kurang, namun golongan darah O sudah tercukupi dengan aksi donor yang digelar ditempat lain.

“Kami sangat berterimakasih dengan pelaksaan donor ini stok darah di UTD RS Klungkung semua golongan bisa tercukupi,” ujar Dr. Ketut Suparta.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News