Nataru
Kapolda Bali Imbau Masyarakat Rayakan Tahun Baru 2022 dengan di Rumah Saja. Sumber Foto : aar/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru 2022, Kepolisian Daerah (Polda) Bali menggelar apel pengamanan dengan sandi Operasi Lilin 2021, bertempat di Lapangan Bajra Sandhi, Renon, Kota Denpasar, pada Kamis (23/12/2021) pagi.

Dalam kesempatannya tersebut, Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra mengatakan, terkait momentum perayaan malam pergantian tahun 2022 di Bali pihaknya mengimbau masyarakat untuk dapat merayakan tahun baru dengan dirumah saja bersama keluarga. Menurutnya, kedisiplinan masyarakat menjadi kunci, sebagai upaya mendukung Pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 varian baru di Provinsi Bali.

Baca Juga :  Sekda Alit Wiradana Hadiri FGD BPJS Ketenagakerjaan, Bahas Perlindungan Terhadap Pekerja Rentan di Kota Denpasar

“Kita intinya mengingatkan masyarakat, agar pengamanan perayaan Nataru ini berjalan dengan lancar, kemudian juga sebagai bagian mengantisipasi penyebaran Covid-19. Dimana varian omicron yang penyebarannya begitu cepat, ini yang harus kita antisipasi bersama,” jelas Jenderal bintang dua tersebut.

Selanjutnya, terkait pengamanan Natal dan Tahun Baru 2022 dengan sandi Operasi Lilin 2021, Polda Bali mengerahkan sebanyak 1.497 personel gabungan dari unsur TNI-Polri dan instansi terkait lainnya, yang akan disebar di 20 titik pos pengamanan, 5 pos pelayanan, serta 5 pos lainnya yang ada di tiap-tiap pintu masuk Provinsi Bali. Selain itu, pengamanan juga akan dilakukan di tempat-tempat ibadah seperti Gereja, agar pelaksanaan ibadah Natal 2021 kali ini bisa berjalan aman dan kondusif.

Baca Juga :  Pertamina Tambah 130 Ribu Lebih Tabung LPG untuk Pulau Bali

“Terkait pengamanan kita akan kerahkan personel di tiap Pos PAM, bahkan nanti juga kita adakan random check terhadap masyarakat yang akan memasuki Bali. Pengamanan di Gereja juga akan diperketat, sebagai upaya Polda Bali untuk menciptakan situasi yang kondusif jelan perayaan Nataru,” tegas Kapolda. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News