CB600RR
Foto bersama manajemen Astra Motor bersama konsumen pertama CBR600RR setelah prosesi penyerahan selesai. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, TANGERANG – Setelah meluncur pada Februari lalu di Indonesia, Astra Motor selaku Main Dealer Honda secara resmi menyerahkan CBR600RR ke konsumen pertama. Bertempat di halaman Astra Motor–Astra Biz Center, BSD penyerahan CBR600RR dilakukan secara simbolis oleh Dharma Widjaja selaku Dept. Head Marketing Astra Motor didampingi Husin Rodhy selaku Kepala Wilayah Astra Motor Center Jakarta ke Ronald Sinaga.

Ronald Sinaga menyampaikan bahwa moge pertama miliknya yaitu Honda CBR600 F4 ketika menempuh pendidikan di Amerika pada tahun 2000. Ketika mengetahui AHM akan merilis CBR600RR di Indonesia, Bro Ron melihat ini sebagai kesempatan bernostalgia memiliki CBR600 series.

Baca Juga :  Tetap #Cari_Aman di Bulan Ramadhan, Berikut Tips Berkendara yang Nyaman

“Tahun lalu saya dapat info kalau CBR600RR akan rilis di Indonesia, sikat aja. Langsung pesan,” ungkap Ronald disela-sela acara penyerahan CBR600RR, Kamis (2/9/2021).

Melakukan pembelian secara tunai di Astra Motor–Astra Biz Center BSD, Ronald juga menambahkan bahwa alasan memilih CBR600RR karena memiliki ciri khas desain yang super sport dan desain knalpot yang compact dengan posisi lubang knalpot yang terletak di tengah untuk memberikan kesan ramping.

Dharma Widjaja selaku Dept. Head Marketing Astra Motor mengatakan bahwa Ronald Sinaga yang akrab disapa Bro Ron ini juga diklaim sebagai pemilik pertama CBR600RR secara resmi di Indonesia.

“Sebagai konsumen pertama Astra Motor yang memiliki CBR600RR, ternyata Bro Ron juga sebagai pemilik CBR600RR di Indonesia secara resmi. Sebuah kebanggaan bagi kami,” ungkap Dharma.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News