UMKM
PLN Peduli Bina Pengrajin. Sumber Foto : Istimewa

“Kami berharap PLN tetap konsisten membantu UMKM yang ada di Gianyar terutama di masa Pandemi seperti sekarang ini,” jelas Sriani.

Perwakilan penerima manfaat, I Made Pasek menyampaikan harapannya atas bantuan yang diberikan PLN.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada PLN atas bantuan yang telah diberikan dan kami berharap bantuan ini dapat membantu menopang perekonomian khususnya di bidang pariwisata di masa–masa sulit seperti saat ini,” katanya.

PLN Peduli kali ini turut menyalurkan bantuan untuk Pembangunan Bale Pawedaan Pura Sakti dan Pembangunan Pengaruman Pura Pejenengan di Desa Tulikup yang masing–masing Rp50 juta.

Baca Juga :  Kementerian Sosial RI dan Ajik Krisna Bersatu Membuka Peluang Kerja Bagi Difabel di Bali

Pemberian bantuan ini dilakukan untuk memberikan sarana ibadah yang layak bagi masyarakat sekitar.

PLN Peduli Juga Bantu UMKM Jembrana

Bantuan senilai Rp20 Juta juga diserahkan oleh Manager PLN ULP Negara, Dewa Gede Gina kepada UMKM Kelompok Wanita Tani Perancak Jembrana melalui Bupati Jembrana, I Nengah Tamba. PLN melalui program PLN Peduli memberikan bantuan berupa alat pengolahan ikan bedetan yang dilaksanakan di Wantilan Pura Dalem Desa Perancak.

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News