Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASARPelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kota Denpasar telah berjalan sesuai dengan protokol kesehatan yang ada. Seperti pelaksanaan pemungutan suara di Banjar Saba, Kelurahan Penatih, Denpasar Timur, tepatnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) no 11, pelaksanaan pesta demokrasi kali ini dilaksanakan sesuai dengan prosedur protokol kesehatan yang ada.

Masyarakat di wilayah sekitar tempat pencoblosan, dibagi berdasarkan gelombang–gelombang yang telah diatur oleh panitia pemungutan suara di wilayah tersebut. Selain itu, masyarakat yang hendak mencoblos juga diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu, dan menggunakan sarung tangan plastik yang telah disediakan oleh panitia sebelum memasuki bilik suara.

Baca Juga :  Astra Motor Bali Komitmen Lestarikan Seni Budaya, Kembali Dukung Gelaran Sesetan Heritage Omed-omedan Festival 2024

Selain itu, di TPS 11, Banjar Saba, Kelurahan Penatih, Denpasar Timur ini, merupakan tempat Calon Walikota Denpasar nomor urut 1, Pilwalkot Denpasar tahun 2020, IGN Jaya Negara menggunakan hak pilihnya.

Pada Rabu (9/12/2020), IGN Jaya Negara datang sekitar pukul 10.10 Wita dengan didampingi istri dan ibunya. Dalam kesempatannya, Calon Walikota Denpasar nomor urut 1 tersebut mengatakan, terima kasihnya kepada warga Kota Denpasar, yang dalam hal ini telah menggunakan hak pilihnya, secara bersama–sama telah menerapkan protokol kesehatan, sehingga pelaksanaan Pilkada Serentak di Kota Denpasar ini dapat berjalan dengan lancar.

Baca Juga :  Wawali Arya Wibawa Hadiri Rakor Pengamanan dan Deklarasi Damai Hari Suci Nyepi Caka 1946

“Astungkara Pilkada disini bisa berajalan dengan aman dan lancar, dan sudah betul–betul menerapkan protokol kesehatan baik itu dari penyelenggara, dan masyarakatnya. Saya melihat dari antriannya sudah tertib dan alat–alatnya juga dalam proses pencoblosan telah menerapkan protokol kesehatan,” ujar IGN Jaya Negara.

Dalam kesempatannya, IGN Jaya Negara juga menyampaikan optimismenya, dalam memenangkan Pilwalkot Denpasar tahun 2020 ini. Menurutnya, pihaknya telah menyerahkan semua tugas kepada tim sukses, dalam hal ini juga telah membentuk tim saksi. Dari partai juga sudah menyediakan, sehingga kedepannya menyerahkan semua hasil kepada tim sukses kedepannya. Astungkara, optimis dapat menang Pilkada Denpasar tahun ini.

Baca Juga :  Jajal New Honda Stylo 160, Astra Motor Bali Ajak Media Rasakan Performa Agresif

“Astungkara, bisa menang. Ya kan kita selaku umat bergama kan kita wajib berdoa, yang pertama agar proses pemilihan ini dapat berjalan lancar, dan semua masyarakat Denpasar tetap sehat, terhindar dari Covid–19,” tegas Politisi senior PDIP asal Kelurahan Penatih tersebut.

Dalam hal ini juga, IGN Jaya Negara juga berkomitmen, untuk menerima apapun hasil dari Pilkada Denpasar 2020 ini, sehingga dalam pelaksanaan pesta demokrasi ini juga dijaga supaya berjalan dengan jujur dan adil. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News