Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Pasangan bakal calon (Pasbalon) Bupati dan Wakil Bupati Tabanan dari PDI Perjuangan, I Komang Gede Sanjaya dan I Made Edi Wirawan (Jaya-Wira), mengikuti deklarasi serentak se-Bali, yang diselenggarakan DPD PDIP Bali secara virtual, di Sekretariat DPC PDIP Tabanan, Jumat (4/9/2020) petang.

Selain dihadiri para kader banteng moncong putih, pun dihadiri beberapa pengurus dari dua partai pendukung, yakni dari Partai Gerindra dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tabanan. Kedua partai pendukung tersebut juga menandatangani berita acara dukungan terhadap paket Jaya-Wira dalam Pilkada Tabanan 2020.

Baca Juga :  Bupati Sanjaya Sembahyang Pujawali di Pura Luhur Muncak Sari

Sementara Sanjaya mengatakan, visi dan misi yang diusung paket Jaya-Wira sangat linier dengan provinsi dan pusat. Visi dan misi paket ini adalah ‘Nangun Sat Kerthi Loka Bali’ di Tabanan, yakni melalui pola pembangunan semesta berencana, menuju Tabanan era baru yang aman, unggul, dan madani.

“Visi dan misi kami itu artinya adalah aman di tingkat bawah, unggul di berbagai sektor, sehingga terwujud madani, yaitu masyarakat yang memiliki peradaban dan kesejahteraan tinggi. Untuk itu, kita harus berjuang bersama untuk membangun Tabanan,” ujar Sanjaya, yang juga didampingi Edi Wirawan. (ita/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News