Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kota Denpasar, menggelar jalan sehat serangkaian memeriahkan HUT ke-321 Kota Denpasar di Ekowisata Jogging Track Angabaya Denpasar Timur, Minggu (17/2/2019) kemarin. Panitia menghadirkan doorprize utama satu unit sepeda motor.

Adapun peserta yang beruntung kali ini yakni Ni Kadek Ayu Suryaniti, guru SDN 3 Peguyangan. Suryaniti tampak sumringah, karena mendapat hadiah kejutan satu unit sepeda motor yang tak disangka-sangkanya. “Terimakasih banyak semoga makin tambah rezeki,” ujarnya.

Jalan sehat diikuti kurang lebih 16.000 peserta dari kalangan siswa, guru, LPD, seka teruna, kaling/kadus, perbekel/lurah se-Kota Denpasar, serta OPD dan seluruh staf di lingkungan Pemkot Denpasar. Jalan sehat dilepas Ketua Umum KONI Denpasar, IB Toni Astawa bersama Sekretaris Disdikpora Kota Denpasar, Anak Agung Made Wijaya Asmara, S.Sos., MAP., dan Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar Dewa Gede Rai ditandai dengan pengibasan bendera start.

Ketua Umum KONI Denpasar, IB Toni Astawa, menyambut baik kegiatan jalan sehat yang digelar di Ekowisata Jogging Track Angabaya Denpasar Timur. Selain berolahraga menyusuri jogging track yang panjangnya sekitar satu kilometer, peserta jalan sehat juga disuguhkan  dengan hamparan sawah yang menghijau.

Baca Juga :  Jadi Program Prioritas Melalui KPBU, Wali Kota Jaya Negara Dorong Percepatan Pengerjaan Alat Penerangan Jalan

Sekretaris Disdikpora Kota Denpasar, Anak Agung Made Wijaya Asmara mengatakan, kegiatan jalan sehat dan aksi kebersihan ini merupakan salah satu kegiatan mememeriahkan HUT ke-321 Kota Denpasar yang jatuh pada tanggal 27 Februari 2019 mendatang. Dimana kegiatan ini juga bertujuan untuk mengolahragakan masyarakat khususnya kalangan pegawai di lingkungan Pemkot Denpasar dan para pelajar serta guru. Disamping itu kegiatan ini juga dapat menjalin persatuan dan kesatuan serta persahabatan yang erat di antar karyawan, masyarakat umum, kelurahan/desa maupun sekolah.

Lebih lanjut menurut  Agung Wijaya, antusiasme para peserta mengikuti kegiatan ini sangat tinggi. Terlihat dari penyebaran kupon sebanyak 16.000 tak tersisa hingga kekurangan kupon. “Sangat antusias sekali masyarakat mengikuti kegiatan ini walaupun ada yang tidak dapat kupon, tetap semangat mengikuti jalan sehat hingga usai,’’ ujarnya.

Baca Juga :  Dukung Program Deligi, TP PKK Kota Denpasar Jajaki Kerjasama dengan Unmas Denpasar

Selain hadiah utama satu unit sepeda motor, jalan sehat juga menyediahkan beragam hadiah hiburan. Di antaranya sepeda gunung, AC, TV LED, Kulkas, Dispenser, kompor gas dan banyak lagi hadiah hiburan lainya. (tis/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News