Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta meresmikan wantilan Pura Dalem Jati Penarungan, Selasa (11/4/2017) malam lalu ditandai pemotongan pita dan penandatangani prasasti. Peresmian wantilan ini bertepatan dengan pujawali di Pura Dalem Jati dan Pura Merajapati Desa Adat Penarungan, Mengwi.

Pada peresmian tersebut juga dihadiri Anggota DPRD Badung asal Penarungan I Wayan Suyasa, Camat Mengwi I Gst. Ngr. Gede Jaya Saputra, Perbekel, Bendesa Adat serta Klian se-Penarungan. Guna mendukung pelaksanaan pujawali Bupati medana punia sebesar Rp 50 juta.

Bupati pada kesempatan itu menyampaikan, bahwa Pemkab Badung sangat mendukung dan berkomitmen untuk melestarikan serta mengembangan seni budaya. Komitmen ini telah menjadi salah satu skala prioritas pembangunan badung lima tahun kedepan.

Segala hal yang ada kaitannya dengan urusan seni, adat, agama dan budaya, Pemkab Badung akan siap mendukung. Untuk itu krama Badung khususnya di Banjar sebagai simpul pembangunan seni budaya agar selalu mengajegkan seni budaya itu sendiri. Guna memberi ruang berkreativitas pelaku seni di Badung, Bupati berkomitmen di tahun 2018, Badung sudah mempunyai sebuah Panggung Pemuda Budaya terbesar dan termegah yang diberi nama “Mangu Kertha Mandala”.

Baca Juga :  Bulan Ramadhan dan Hari Paskah, The Nusa Dua Siapkan Penawaran Menarik

Dibagian lainnya, Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh krama Badung yang telah melaksanakan rangkaian catur berata penyepian dengan baik dan aman.

“Kami sangat berterima kasih, karena pelaksanaan pengerupukan dan nyepi di 122 desa adat dan 545 banjar di Badung berlangsung aman,” jelasnya.

Hal ini tidak terlepas dari meningkatnya rasa persatuan dan kesatuan masyarakat. Selain itu adanya suport dari Pemkab khususnya kepada Sekaa Teruna berkreativitas dalam pembuatan ogoh-ogoh.

“Kami telah mengambil kebijakan, membantu kreativitas ST dalam pembuatan ogoh-ogoh, 532 ST masing-masing disuport dana 15 juta,” tambahnya.

Baca Juga :  Bupati Giri Prasta Serahkan SK Untuk 1.935 P3K dan 25 PNS Lulusan PKN STAN

Selain mengenai seni dan budaya, Bupati juga berkomitmen memberikan pendidikan dan kesehatan gratis kepada masyarakat badung.

“Pemkab Badung berkomitmen, bidang Pendidikan dan kesehatan di Badung gratis. Selain itu proses lahir, hidup dan mati ditanggung pemerintah,” pungkasnya.

Sementara Bendesa Adat Penarungan I Made Widiada mengatakan, pembangunan wantilan Pura Dalem Jati ini tidak terlepas dari dukungan Bupati Badung. Pembangunan wantilan ini mendapat bantuan dana BKK Pemkab Badung sebesar 1,7 M dan bantuan Bapak Koster dari pusat sebesar 475 juta. Selain wantilan, telah banyak pembangunan di Desa Penarunan yang sudah terwujud berkat bantuan dari pemkab badung.

Baca Juga :  Manjakan Diri di Mamaka by Ovolo, Bersantai dan Nikmati Senja yang Spektakuler

“Kami atas nama krama Desa Adat Penarungan menghaturkan terima kasih atas bantuan serta komitmen Bapak Bupati Badung melalui visi misinya untuk mensejahterakan masyarakat badung,” jelasnya.

Dikatakan, tidak hanya sebatas ini pihaknya mohon dukungan Pemkab Badung, kedepan masih banyak rencana pembangunan di Penarungan yang perlu mendapat bantuan pemerintah.

“Besar harapakn kami, pemerintah kabupaten badung dapat membantu. Dari dukungan pemerintah, kami dapat meningkatkan seluruh bidang pembangunan khususnya di desa adat Penarungan,” tambahnya. (humas-bdg/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News