Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Berlangsung acara penyerahan bantuan GN-OTA kepada anak-anak kurang mampu dan berprestasi di enam dusun di Desa Samsam, Kecamatan Kerambitan, Tabanan. Acara tersebut berlangsung di Gedung PT Asti Darma, Banjar Penyalin, Desa Samsam, Kerambitan, Rabu (15/3/2017).

Tercatat 128 anak penerima bantuan tersebut, mulai dari SD, SMP, dan SMA. Anak SD menerima bantuan dana Rp 30.000, SMP Rp 45.000, dan SMA Rp 60.000.

Kapolsek Kerambitan Kompol I Wayan Suana yang hadir dalam acara tersebut, mengingatkan agar dalam penggunaan dana bantuan tersebut betul-betul sampai kepada yang bersangkutan. “Dana bantuan tersebut betul-betul dibutuhkan anak-anak kita yang kurang mampu, guna menunjang biaya pendidikan,” ujarnya.

Kompol Suana juga menyampaikan terima kasih kepada pihak perusahaan, atas bantuan yang juga diberikan kepada SLB di Kerambitan. “Dana tersebut bermaanfaat sekali untuk menunjang kegiatan anak-anak di SLB,” pungkasnya. (ita/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News