AYANA
Tampak dalam gambar (kiri ke kanan): Ronald Liem – Founder & Director SCOP3 Group, Michi Sonoda – Executive Assistant Manager AYANA Bali, Christian Hoechtl – General Manager AYANA Midplaza JAKARTA dan Rene Mayer –Founder & Managing Director SCOP3 Group berfoto Bersama di AYANA Resort & Spa, Bali. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Bertepatan dengan bangkitnya industri pariwisata dan perjalanan, perusahaan komunikasi yang berbasis di Indonesia, SCOP3 Group dengan bangga mengumumkan kemitraan strategis terbarunya dengan grup perhotelan terkemuka AYANA Hotels & Resorts. Dengan pengalaman bertahuntahun yang dimiliki para pendirinya, SCOP3 Group ditunjuk untuk meningkatkan upaya komunikasi lima properti AYANA Hotels & Resorts di Jakarta, Bali, dan Labuan Bajo.

Sebuah resor hijau terletak di atas tebing dengan fasilitas kelas dunia, AYANA Estate di Bali adalah satusatunya resor terintegrasi yang menawarkan destinasi yang sempurna untuk acara dan pertemuan, serta liburan mewah, di lokasi yang menakjubkan. AYANA Resort and Spa, BALI dengan taman-tamannya yang indah menjadi tempat yang sempurna untuk menikmati matahari terbenam di horison Samudera Hindia. Seluruh 294 kamar dan suite telah direnovasi untuk menampilkan dekorasi khas Bali yang megah dengan sentuhan tradisional seperti ukiran indah pada perabotannya, penggunaan tekstil, dan karya seni yang keseluruhannya dibuat di desa-desa di sekitar pulau Bali.

Baca Juga :  Buka Bimtek Aplikasi SRIKANDI, Sekda Dewa Indra Apresiasi Pemutakhiran Tata Kelola Bidang Kearsipan

“Kerjasama ini akan memastikan seluruh properti AYANA berada di puncak kompetisi dengan memanfaatkan pengalaman SCOP3 Group yang telah bekerja sama dengan jenama grup hotel ternama lainnya. Mendukung langkah AYANA ke depan melalui wawasan dan pengetahuan mereka khususnya di bidang hubungan masyarakat,“ ungkap Michi Sonoda, Executive Assistant Manager di AYANA Bali, mewakili properti di Bali, Labuan Bajo dan Jakarta.

Terletak di sepanjang garis pantai barat Bali dengan pemandangan matahari terbenam melintasi pasir putih Teluk Jimbaran, salah satu yang paling terkenal dari AYANA Resort and Spa, BALI adalah Rock Bar, sebuah bar di tepi tebing untuk menikmati matahari terbenam sambil mendengarkan alunan suara ombak yang menghampiri tepi tebing.

Baca Juga :  Optimalisasi Alur Perjalanan Domestik di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Dikelilingi oleh area taman hijau, RIMBA Jimbaran BALI by AYANA adalah resor yang apik dan kontemporer, berpadu harmonis dengan alam yang indah. 403 kamar dan suite terletak di antara taman tropis, menghadap ke kolam renang dengan pemandangan yang spektakuler. Merupakan ‘resor di dalam resor’, 78 vila dengan kolam renang pribadi di The Villas at AYANA Resort BALI menawarkan kenyamanan, kemewahan dan eksklusifitas paling tinggi untuk para tamu, dengan pelayan khusus bersertifikat internasional, membawa tamu merasakan tingkat relaksasi yang baru.

Sebagai hotel bisnis bintang lima dari grup AYANA, properti ini memiliki 366 kamar yang baru direnovasi dan menjadi pintu gerbang akan pelayanan hotel-hotel AYANA lain yang legendaris, mendorong pengalaman liburan tengah kota ke tingkat yang baru. Hotel ini menawarkan 24 ruang konferensi dan pertemuan multifungsi yang dilengkapi dengan teknologi audio-visual mutakhir untuk mengakomodasi semua jenis pertemuan dan acara, serta Grand Ballroom yang terhubung dengan taman indah yang cocok untuk acara pernikahan dan perayaan besar lainnya.

Baca Juga :  Makin Berkah di Bulan Ramadhan, PLN Catat Ribuan Pelanggan di Bali Manfaatkan Promo Tambah Daya

Kelima properti di AYANA sudah terkenal sebagai tujuan liburan paling dicintai di Indonesia dan hotel terkemuka di Jakarta, dan kami tidak sabar untuk membagikan keistimewaan properti-properti ini kepada dunia,” kata Ronald dan Rene. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News