Barang Bukti Narkoba
Selamatkan 10.000 Generasi Muda dari Ancaman Narkoba, BNNP Bali Musnahkan Barang Bukti Senilai Miliaran Rupiah. Sumber Foto : aar/bpn

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali, menggelar kegiatan pemusnahan barang sitaan Narkotika dari serangkaian tindakan penyidikan yang pelaksanaannya merupakan bentuk komitmen BNNP untuk mewujudkan Bali yang bersih dari narkoba, serta kegiatan yang berlangsung di Halaman Kantor BNNP Bali pada Rabu (3/11/2021) juga turut dihadiri oleh para pejabat daerah setempat.

Dalam kesempatannya, Kepala BNNP Bali, Brigjen Pol Gede Sugianyar Dwi Putra menjelaskan, pemusnahan dilakukan terhadap barang bukti Narkotika jenis Sabu sebanyak 10 klip plastik bening dengan berat masing-masing mencapai 1.000 gram per klipnya, dan Narkotika jenis Ganja, Hasis, hingga Tembakau Gorila dengan berat mencapai puluhan kilogram senilai hampir Rp2 miliar.

Baca Juga :  Hukuman Mati Batal, Otak Pengiriman Ekstasi ini Cuma Dihukum Seumur Hidup

“Ini adalah bentuk komitmen kita dari BNNP Bali dalam perang melawan narkoba untuk mewujudkan Bali yang lebih Bersinar. Yang lebih penting dari pemusnahan ini adalah, dimana kita bisa menyelamatkan 10.000 lebih generasi muda di Bali dari ancaman negatif penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba,” ungkapnya.

Proses pelaksanaan pemusnahan barang bukti Narkoba tersebut dilakukan dengan cara diblender dan dibakar menggunakan alat khusus yang dimiliki oleh BNNP Bali untuk meminimalisir adanya kemungkinan penyalahgunaan yang dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. (aar/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News