WaRC
WaRC target peningkatan kualitas penelitian dalam 5 tahun ke depan. Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR – Warmadewa Research Center (WaRC) menargetkan adanya peningkatan kualitas penelitian dalam 5 tahun ke depan. Peningkatan kualitas penelitian ini menjadi penting karena penelitian merupakan roh dari perguruan tinggi dan lebih bermanfaat saat diimplementasikan di masyarakat.

“Penelitian makin terukur, kualitas penelitian terukur dan luaran juga terukur, sehingga kualitas penelitian makin naik,” kata Direktur WaRC I Nyoman Gede Maha Putra, ST., M. SC., Ph. D. saat membuka persentasi proposal penelitian di Universitas Warmadewa, Denpasar pada Selasa (20/4/2021).

Baca Juga :  The Cakra Hotel Gelar Wedding Showcase ‘Elegance Romantic’, Tawarkan Konsep Pernikahan Impian

Menurut Maha Putra, peningkatan kualitas penelitian nantinya bisa diukur dari luaran berupa tempat publikasi. Tahap awal tentunya bisa dari jurnal yang terakreditasi Sinta hingga nantinya pada jurnal internasional terindek Scopus.

“Perlahan mulai Sinta, kemudian meningkat Q4, terus Q3, Q2 hingga Q1,” jelas Maha Putra.

Maha Putra yang biasa dipanggil Mangde menyampaikan bahwa dalam upaya mendukung peningkatan kualitas penelitian bagi penelitian di Universitas Warmadewa, WaRC telah merancang berbagai pelatihan. Pelatih tersebut mulai dari sistem literatur review hingga pelatihan metodologi penelitian.

Guna mendukung iklim penelitian WaRC telah menyiapkan skema hibah penelitian, mulai dari penelitian dosen pemula dan penelitian tematik. Saat ini WaRC juga tengah menggodok penelitian terterkait Covid-19 dan mengenai potensi Indonesia Timur.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News