Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, BANGLI – Setelah di kabupaten klungkung dan karangasem, DPK Perbarindo Bali Timur kembali menyerahkan bantuan 50 paket sembako.paket sembako sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat terdampak Covid-19, ini diserahkan Ketua DPK Perbarindo Bali Timur, I Ketut Wirama kepada Bupati Bangli I Made Gianyar.

Roadshow kegiatan terakhir dari industri BPR di Kabupaten Karangasem, Klungkung dan Bangli yang tergabung di DPK Perbarindo Bali Timur, mendapatkan apresiasi positif dari Bupati Bangli I Made Gianyar.

“Atas nama masyarakat kami mengucapkan terima kasih banyak. Bantuan Perbarindo ini adalah bantuan untuk masyarakat Bangli,” ujar Bupati Made Gianyar.

Penyerahan Bantuan paket sembako DPK Perbarindo Bali Timur yang dipimpin langsung Ketua DPK Perbarindo Bali Timur, I Ketut Wirama berlangsung penuh keakraban dan canda tawa. Bupati Made Gianyar mengatakan, akan segera mendistribusikan bantuan ini setelah melalui klasifikasi pada masyarakat penerima.

Baca Juga :  Bupati Bangli Pimpin Rapat Persiapan Groundbreaking Bangli Sport Center Tahap I

“Bantuan sembako ini kan harus cepat diterima masyarakat, kalo uang ditabung bisa berbunga namun sembako jika ditampung menjadi tidak bermanfaat,” beber Made Gianyar sembari mengatakan segera menginvetarisasi bantuan ini di posko satgas sesuai usul atau permohonan masyrakat, sesuai tingkat kebutuhannya.

“Agar tidak seperti bantuan yang telah ada yakni BLT dan BST, ternyata yang menerima orang yang memiliki mobil, malah ada yang punya perusahaan, ini kan menjadi kurang bagus di masyarakat,” ujarnya.

Ketua DPK Perbarindo Bali Timur, I Ketut Wirama,  mengatakan bahwa BPR di 3 kabupaten  yang tergabung dalam DPK Perbarindo Bali Timur telah menyerahkan sebanyak 150 paket sembako di tiga Kabupaten di Bali yakni, Klungkung, Karangasem dan Bangli sebagai bentuk kepedulian musibah pandemi Covid-19 yang belum diketahui kapan berakhirnya,

“Hari ini merupakan putaran terakhir kami berkeliling menyerahkan bantuan paket sembako, setelah sebelumnya di Kabupaten Klungkung dan Karangasem yang diterima Ketua Gugus Tugas Covid-19 di Kabupaten tersebut atau Bupatinya,” jelas I Ketut Wirama yang juga sebagai Dirut BPR Nusamba Manggis didampingi para Pengurus DPK Perbarindo Bali timur.

Ketut Wirama juga menjelaskan jumlah anggota di Bali Timur terdapat 12 kantor pusat BPR dan 5 Kantor Cabang jadi jumlah anggota 17 anggota yakni di Kabupaten Klungkung ada 5 BPR dan 4 Kantor Cabang, Karangasem 4 BPR dan Bangli 3 BPR dan 1 Kantor Cabang.(ads/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News